Kocak, Chef Arnold Prank Jerry Masterchef Indonesia Season 7 Langsung Masuk Final, Tapi Boong!

- 12 Desember 2020, 19:04 WIB
Top 3
Top 3 /IG Masterchef Ina

JURNAL GAYA----Ajang kompetisi memasak Master Chef Indonesia Season 7, pekan ini kembali hadir. Persaingan semakin sengit karena sekarang hanya menyisakan Top 3 peserta yang siap bergulat di dapur 'panas' MCI 2020.

Jerry Menangkan Beef Pin Wheel Challenge Mastercehef Indonesia di Prank Chef Arnold Langsung ke Grand Final, Tapi Boong!

Ketiga peserta itu adalah Nindy, Jerry, Audrey.

Pada tayangan Master Chef Indonesia Season 7 yang akan hadir pada Sabtu 12 Desember 2020 pukul 16.00, kelihaian para peserta MCI semakin diuji di depan para juri.

Baca Juga: Bocoran Master Chef Indonesia Season 7 Sabtu 12 Desember 2020, Peserta Makin Stres di Top3

Para peserta Top 3 terlihat bersemangat untuk segera memasak dengan berbagai tantangannya. Karena, tinggal selangkah lagi mereka akan memasuki Grand Final.

Para juri, memberikan tantangan Beef Pin Wheel Challenge. Semua peserta mendapatkan kesulitan saat harus menipiskan daging dan menggulung daging. 

Juri memutuskan, Jerry sebagai pemenang kompetisi yang cukup sulit bagi peserta ini. Chef Arnold mengucapkan selamat pada Jerry yang memenangkan tantangan Top 3.

Baca Juga: Netizen Sebut Aldebaran Ikatan Cinta Kayak Ardi Bakri ke 2, Gara-gara Andin Diberi Black Card Keren!

Menurut Chef Arnold, karena menang di tantangan ini Jerry akan mendapatkan seperangkat peralatan memasak dan langsung lolos ke grand final. 

Mendengar ucapan Chef Arnold, Jerry dan semua peserta kaget. Tapi ternyata, Chef Arnold jail dan sedang ngeprank peserta. Chef Arnold pun melanjutkan perkataannya.

"Tapi booongg," kata Chef Arnold. Mendengar perkataan Chef Arnold semua peserta auto ngakak.

Baca Juga: Aldebaran Bucin Parah! Andin Makin Genit, Bocoran Sinetron Ikatan Cinta Sabtu 12 Desember 2020

Selain mendapatkan peralatan masak, Jerry ternyata mendapatkan keuntungan bisa memilih bahan di tantangan kedua. Jerry, memilih King Crab untuk diolah.

Semua peserta mengaku akan berjuang keras untuk mempertahankan jaket putihnya. Salah satunya Audrey. Ia mengatakan akan membuktikan bisa kembali bangkit dari kubur dengan menyajikan berbagai makanan enak.

"Saya akan buktikan kembali bahwa aku bisa bangkit dari kubur," kata Audrey.

Baca Juga: Aldebaran Tak Mau Cium Andin Gara-gara Bedak Ketebelan, Netizen Geram!

Sementara Nindy mengatakan kalau menjadi Top 3 ini sangat penuh perjuangan. Karena kapasitas kemampuan memasak harus ditingkatkan lagi.

"Kapasitas memasak harus ditingkatkan lagi," katanya.

Sedangkan Jerry mengatakan, skillnya harus terus ditingkatkan. "Skillnya harus terus meningkat," katanya.

Baca Juga: 10 Program TV Non Sinetron Paling Fenomenal 

Chef Juna, Chef Arnold dan Chef Renatta siap menggodok para peserta dengan berbagai kejutan dan tantangan memasak yang semakin rumit dan menegangkan.

Siapakah yang akan masuk ke grand final nanti? Saksikan sore ini yaa Masterchef Indonesia Season 7.

 

Editor: Qiya Ameena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x