Nikmati Mewahnya Berbuka Puasa di Pullman Bandung Grand Central, Lokasinya di Jantung Kota Bandung

- 18 April 2021, 11:13 WIB
Nikmati Mewahnya Berbuka Puasa di Pullman Bandung Grand Central, Lokasinya di Jantung Kota Bandung
Nikmati Mewahnya Berbuka Puasa di Pullman Bandung Grand Central, Lokasinya di Jantung Kota Bandung /Dini Yustiani/

JURNAL GAYA - Ingin berbuka puasa di hotel yang berlokasi di jantung kota Bandung? Yuk melipir ke Pullman Bandung Grand Central yang tahun ini mengusung Ramadhan Nusantara.

Dekat dengan bangunan historikal, Gedung Sate Bandung, berbuka puasa di Pullman Bandung Grand Central pun memiliki ambience yang mewah sekaligus mengembalikan ingatan pada warisan heritage ala Parisj Van Java.

Menyambut Ramadhan tahun ini, Pullman Bandung Grand Central melalui program Rediscover Indonesia mempersembahkan santapan berbuka puasa bertitel Rembulan Ramadhan. Hal ini juga menjadi salah satu pilar yaitu khasana kuliner lokal yang penuh kearifan lokal.

Baca Juga: INNALILLAHI, Mertua Dian Sastrowardoyo, Adiguna Sutowo Meninggal Dunia Menjelang Subuh

Kali ini, jelajah kemegahan kuliner Nusantara juga disuguhkan di Sadrasa Restaurant yang menghadirkan sederet menu local pride. Antara lain Tekwan Palembang yang lezat, Tempe Mendoan, Pindang Kudus, Nasi Goreng Seafood, Kambing Guling, Soerabi Kinca, dan Martabak Manis.

"Tak hanya ragam pilihan kuliner Nusantara, kami juga menyediakan menu Ramadhan khas Timur Tengah. Pilihan itu di antaranya pilihan Kurma, Mezze dan Shawarma, Kebab, Nasi Biryani juga tersedia untuk melengkapi perjalanan kuliner Anda," ujar Public Relations Executive Admin & General, Hestie Eka Yuliantie kepada JurnalGaya.

Ia menambahkan, suguhan lezat Rembulan Ramadhan dilengkapi juga dengan sederet menu legit seperti Es Campur khas dan aneka manisan untuk menemani momen berbuka puasa.

"Rembulan Ramadan adalah served buffet yang disajikan khusus sebagai hidangan berbuka puasa, tersedia setiap hari di Sadrasa Restaurant - Pullman Bandung Grand Central, dari Selasa 13 April sampai Rabu 12 Mei 2021 hanya dengan Rp. 285.000net per orang," rincinya.

Baca Juga: Yujeong Brave Girls Puncaki Reputasi Member Girls Band April 2021, Disusul Rose BLACKPINK

Sambut semangat Ramadhan dengan Rembulan Ramadan di Sadrasa Restaurant - Pullman Bandung Grand Central. Nikmati indahnya berbuka puasa bersama rekan serta keluarga dengan ragam aneka takjil dan sajian teh favorit. 

Selain di Pullman Bandung Grand Central, selama Ramdhan, seluruh Accor Group juga mempersembahkan “Ramadhan Nusantara” dengan sajian “7 Cita Rasa Nusantara”.

Sebanyak tujuh destinasi menyuguhkan hidangan ikonik Indonesia yaitu Jakarta menampilkan Soto Tangkar, Jawa menampilkan Pindang Kudus, Bali menampilkan Ayam Guling, Sumatra menampilkan Rendang Runtiah, Kalimantan menampilkan Nasi Bekepor, Sulawesi menampilkan Bubur Tinutuan dan Papua menampilkan Ayam Ungkep Barepen.

Selama bulan Ramadhan, Accor melalui Yayasan Peduli Tunas Bangsa dalam program CSR A Trust For A Child (ATFAC) mengajak para tamu untuk berdonasi lewat setiap pembelian makanan dan minuman di hotel-hotel Accor.

Hal ini diharapkan dapat membantu anak-anak Indonesia yang kurang mampu di sanggar yang ada di Jakarta dan Bali demi pendidikan dan masa depan mereka yang lebih baik. ***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x