Resep Tahu Pletok Galak, Stok Camilan Maknyus Murah di Kantong Buat Stok Libur Akhir Tahun

- 23 Desember 2022, 12:19 WIB
Resep Tahu Pletok Galak, Stok Camilan Maknyus Murah di Kantong Buat Stok Libur Akhir Tahun
Resep Tahu Pletok Galak, Stok Camilan Maknyus Murah di Kantong Buat Stok Libur Akhir Tahun /Rudy TV/

JURNAL GAYA-Inilah resep tahu pletok galak besutan chef legendaris Rudy Choirudin, persiapan stok camilan untuk libur akhir tahun ini.

Resep tahu pletok galak ala chef Rudy Choirudin dibuat dengan bahan yang sangat sederhana, murah di kantong namun lezatnya bikin mood meningkat saat menyambut liburan akhir tahun ini bersama keluarga.
 
Tak hanya dibikin gehu pedas atau tahu isi ternyata resep tahu pletok galak ini bisa menjadi opsi camilan gurih baru yang pasti disukai semua anggota keluarga apalagi anak-anak.
 
Simak resep tahu pletok galak selengkapnya yang bisa kamu contek untuk camilan di libur yang penuh kebahagiaan ini, simak!
 

TAHU PLETOK GALAK
Resep by Rudy Choirudin

BAHAN 1
• 100g Tahu Putih
• 250g Tepung Tapioka
• 5 siung Bawang Putih Halus
• 2 btg Daun Bawang Prei (bagian hijaunya saja), rajang
• 15 buah Cabe Rawit, ulek kasar
• 100 ml Air Hangat 60’C (tangan masih tahan untuk menguleni)

BAHAN 2
• 1 1/2 sdt Garam
• 1 sdt Gula Pasir
• 1 1/2 sdt Desaku Ketumbar Bubuk
• 1 sdt Ladaku Merica Bubuk

Baca Juga: Sinopsis Suami Pengganti 23 Desember 2022: Saka Mulai Jatuh Cinta ke Dinda, Lupakan Ariana untuk Selamanya?

BAHAN 3
• 1 liter Minyak Goreng
• 15 buah Tahu Goreng

CARA MEMASAK
• Campur garam, gula, Ladaku Merica Bubuk dan Desaku Ketumbar Bubuk (bahan 2), aduk rata dan sisihkan.
• Campur air hangat dan cabe rawit, aduk rata dan sisihkan.
• Campur tepung tapioka dengan bawang putih halus dan campuran bahan 2, aduk rata.
• Tambahkan tahu putih, ratakan sambil dimasukkan daun bawang prei dan air cabe. Uleni dengan jari saja hingga adonan lembek dan basah tetapi tidak cair.
• Ambil tahu goreng, rekatkan adonan aci di atasnya. Lakukan hingga semua selesai.
• Masukkan tahu pletok satu per satu ke dalam minyak yang cukup panas, goreng hingga terapung sambil lepaskan tahu pletok yang lengket satu sama lain.
• Balik dan goreng tahu pletok hingga tahu berwarna kekuningan dan adonan aci berwarna kuning keemasan.
• Angkat, tiriskan dan segera hidangkan dengan cabe rawit.

***

Editor: Dini Budiman

Sumber: Youtube Rudy Choirudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x