Jadwal Sholat Kota Bandung, Rabu, 20 Desember 2023 dan Keutamaan Sholat Tahajud

20 Desember 2023, 20:58 WIB
Masjid Agung Kota Bandung.* /Antara/Sigid Kurniawan/

JURNAL GAYA- Sholat adalah tiang agama. Selain sholat wajib ada beberapa sholat sunnah yang dianjurkan oleh Rasulullah.

Salah satu sholat sunnah yang dianjurkan Rasulullah adalah sholat tahajud.

Rasulullah Shallallahu 'alaihi wasallam bersabda :

Baca Juga: Jadwal Sholat di Kabupaten Bogor, Rabu, 20 Desember 2023, Doa dan Keutamaan Sholat Dhuha

"Jika seorang hamba bangun dari kelezatan tidurnya padahal matanya masih mengantuk untuk menyenangkan Allah Subhanahu Wa Ta'ala dengan melakukan shalat tahajud. Maka Allah akan membanggakannya di hadapan para Malaikat-Nya.”

Dikutip dari laman Bimas, berikut ini adalah jadwal sholat Kota Bandung hari ini, 16 Desember 2023.


SUBUH 04:08


ZUHUR 11:50


ASAR 15:17


MAGRIB 18:10


ISYA' 19:22

Baca Juga: Resep Tumis Daging Kecap, Bikinnya Simple, Enak dan Mantap!

Berikut ini adalah keutamaan sholat tahajud.

Allah Ta'ala berfirman :

وَمِنَ اللَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِ نَافِلَةً لَكَ عَسَى أَنْ يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَحْمُودًا

“Dan pada sebagian malam hari bertahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; Mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji.” (QS. Al Israa’: 79)

Jangan sia-siakan malammu hanya dgn tidur, bangunlah sesaat kemudian kerjakan sedikitnya 2 rakaat untuk Shalat malam, karena ada keberkahan yg terkandung di dalamnya.

Bertahajudlah, karena akan menghidupkan hati yg mati, membangkitkan semangat yang mulai kendur, mendekatkan diri kepada Allah, memutus dosa, mengampuni dosa, serta mustajabnya do'a-do'a para hamba Allah.

Tangkap malam dengan keheningan di dalam hati, dengan iman yang tulus kepada Sang Pencipta, dan lakukan shalat seolah ini adalah malam terakhir bagimu.

Shalat Tahajud adalah shalat sunnah terbaik setelah shalat fardhu.

"Sebaik-baik shalat setelah shalat wajib adalah shalat malam.” (HR. Muslim)

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Rabu 20 Desember 2023: Ada film Dari Panci Turun Ke Hati

Sholat malam merupakan sarana penghapus dosa, penenang hati, pembersih jiwa, dan taqarrub yang paling efektif.

Shalat malam juga menjadi obat bagi segala macam kegundahan, kegelisahan, kesedihan, kemarahan, keterasingan, keputusasaan, dan problem-problem rohaniah lainnya.
Ia adalah tiket untuk meraih surga dan kemuliaan di sisi Allah subhanahu wata'ala...

Selain mendapatkan kedudukan mulia di akhirat kelak, orang-orang yang ahli shalat tahajud juga akan mendapatkan kedudukan yang mulia di dunia.

"Pada tiap malam Tuhan kami Tabaraka wa Ta'ala turun (ke langit dunia) ketika tinggal sepertiga malam yang akhir.
Ia berfirman : " Barang siapa yang menyeru-Ku, akan Aku perkenankan seruannya. Barang siapa yang meminta kepada-Ku, Aku perkenankan permintaannya. Dan barang siapa meminta ampunan kepada-Ku, aku ampuni dia." (HR Bukhari dan Muslim).***

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Kemenag

Tags

Terkini

Terpopuler