6 Rekomendasi SD Swasta Umum Terbaik di Kota Bandung, Lengkap dengan Link Informasi Pendaftaran

17 Januari 2024, 20:43 WIB
6 Rekomendasi SD Swasta Umum Terbaik di Kota Bandung /JG/Fanny/Freepik

JURNAL GAYA - Tahun ajaran baru sudah di depan mata. Sudah saatnya Anda mempersiapkan sang buah hati untuk memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Bagi Anda yang ingin menyekolahkan putra-putri tercinta di SD swasta, langsung saja cek 6 rekomendasi SD swasta terbaik di Kota Bandung, lengkap dengan link informasi pendaftarannya.

1. SD BPI
SD BPI terletak di Jl. Halimun no. 40 Bandung. SD ini memiliki prestasi sebagai Sekolah Sehat Nasional dan Sekolah Adiwiyata Mandiri Nasional.

Baca Juga: Cuma Rp2 Jutaan! Inilah Galaxy A15 Series yang Mentereng dengan Performa Super AMOLED dan NFC

Program unggulan dari SD BPI adalah Bina Mental Islami (Bintalis), bahasa Inggris, dan pendidikan Teknologi Informatika (TIK) yang diberikan mulai kelas 1 sampai kelas 6.

Untuk informasi dan pendaftaran Anda bisa mengakses web https://www.sdbpibandung.sch.id/

2. SD Global Prestasi School Bandung
SD Global Prestasi School (GPS) terletak di Jl. Citra Green, Ciumbuleuit, Bandung. SD ini merupakan sekolah internasional yang memadukan Kurikulum Merdeka dengan Kurikulum Cambridge.

Salah satu keunggulan dari SD GPS Bandung adalah membekali para peserta didiknya dengan pendidikan budi pekerti, keterampilan, dan pendidikan akademik lain yang optimal.

Untuk informasi lebih lanjut terkait SD GPS Bandung, Anda bisa mengakses web berikut https://globalprestasi.sch.id/

Baca Juga: 3 Rekomendasi SMP Swasta di Pusat Kota Bandung dengan Fasilitas dan Tenaga Pendidik yang Berkualitas

3. SD Taruna Bakti
Terletak di Jl. L.L.R.E. Martadinata no. 52 Bandung, SD Taruna Bakti dikenal sebagai sekolah swasta yang konsisten dalam mendidik peserta didik menjadi pribadi yang unggul dalam karakter, prestasi, teknologi, dan berbudaya lingkungan dengan semangat pembauran.

Sekolah ini menerapkan digitalisasi sekolah melalui perangkat hybrid learning, laboratorium komputer, berserta aplikasi dan sistem Enterprise Resource Planning (ERP).

Untuk melakukan registrasi, silakan akses web https://tarunabakti.or.id/ppdb-pmb/

4. SD Kartika X-1 Bandung
SD ini beralamat di Jl. Gatot Subroto no. 160 Bandung. Meski berada di bawah yayasan TNI, tetapi SD Kartika X-1 Bandung terbuka untuk umum dan menerima peserta didik dari luar TNI.

Untuk informasi PPDB di SD Kartika X-1 Bandung Anda bisa terus mengikuti update-nya melalui akun Instagram sebagai berikut https://www.instagram.com/sdskartikax_1bandung_gatsu/ atau melalui sambungan telepon ke nomor 022 - 7314739.

Baca Juga: Sinopsis Film India Raja Hindustani Tayang di ANTV: BAPER! Cinta Rumit Beda Kasta Aamir Khan-Karisma Kapoor

5. SD Gagas Ceria
SD Gagas Ceria merupakan sekolah swasta nasional yang berkomitmen untuk mengembangkan aspek spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan fisik para peserta didiknya secara berimbang.

Yang menjadi unggulan, SD Gagas Ceria berkomitmen menyemaikan nilai-nilai luhur/karakter, practical life skill, entrepreneurship, pelayanan sosial, cinta dan peduli lingkungan sekitar dalam beberapa program rutin spesialnya.

SD Gagas Ceria terletak di Jl. Malabar 61, 80 - 84 Bandung. Untuk informasi dan pendaftaran, Anda bisa mengakses web https://pendaftaran.gagasceria.com/ .

6. SD Priangan Bandung
SD Priangan Bandung terletak di Jl. Baros no. 1 Cihapit, Bandung. SD ni merupakan sekolah swasta yang memiliki fokus dalam pengembangan intelektualitas, emosional, dan budi pekerti luhur para peserta didiknya.

Selain itu, SD Priangan Bandung memiliki tujuan menanamkan ketakwaan dan nilai-nilai budi luhur, kompetensi intelektualitas, ilmu pengetahuan, teknologi, dan keterampilan dasar yang bercirikan nasionalisme.

Untuk informasi PPDB di SD Priangan Bandung, Anda bisa menghubungi nomor telepon 022 - 7275494 atau 0812-3450-2208. Anda juga bisa mengikuti akun Instagram-nya di https://www.instagram.com/sdprianganistiqamah/.

Editor: Juniar Rodianur

Tags

Terkini

Terpopuler