Ini Doa Ridwan Kamil untuk 6 Menteri yang Dilantik!

- 23 Desember 2020, 07:26 WIB
Ridwan Kamil
Ridwan Kamil /Humas Jabar

JURNAL GAYA----Enam menteri baru akan dilantik Presiden RI Joko Widodo hari ini, Rabu 23 Desember 2020. Enam menteri baru tersebut yakni Yaqut Cholil Qoumas, Budi Gunadi Sadikin, Sandiaga Uno, Tri Rismaharini, Sakti Wahyu Trenggono, dan Muhammad Lutfi.

Pergantian menteri ini, menjadi perhatian Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Dalam akun instgramnya @ridwankamil, pria yang akrab disapa Emil ini ikut mendoakan para menteri yang akan dilantik.

Berikut ucapan selamat dan doa Emil yang dituliskan di instagram pribadinya:

"SELAMAT BERTUGAS, untuk para menteri baru semoga bisa membawa Indonesia semakin maju. Mari Semangat bekerja yang amanah dan istiqamah," tulisnya.

Baca Juga: Hari ini Jokowi Bakal Lantik 6 Menteri Barunya di Istana

Rencananya pelantikan akan dilaksanakan di Istana Negara, Jakarta. Acara tersebut rencananya dilangsungkan pagi nanti. "Pelantikan akan dilaksanakan besok pagi (hari ini)," ungkap Jokowi di Istana Negara usai mengumumkan reshuffle Kabinet Indonesia Maju pada Selasa 22 Desember 2020 kemarin.

Sebelumnya, Presiden mengumumkan Menteri pertama adalah Menteri Sosial yang dijabat oleh Tri Rismaharini atau akrab disapa Risma. “Saya umumkan Ibu Risma menjadi Menteri Sosial RI,” ujar Jokowi mengumumkan reshufflenya pada Selasa petang, 22 Desember 2020. Setelah diumumkan Risma pun keluar dari balik pintu dengan menggunakan jaker biru dan faceshild kemudian menunduk kepada presiden.

Menteri kedua yang diumumkan Presiden adalah Menteri Kesehatan yang awalnya dijabat Terawan kini dijabat Budi Gunadi Sadikin. “Pak Budi awalnya Dirut Mandiri kemudian yang terakhir menjabat sebagai Wamen BUMN dan kini menjadi Menkes,” jelas Jokowi.

Baca Juga: Mata Najwa Angkat Tema 'Gelap Terang 2020', Tayang Lebih Awal Hadirkan Susi Pudjiastuti Hingga Rossa

Nama yang digadang-gadang bersama Risma yakni Sandiaga Salahudin Uno disebut juga Jokowi. “Bapak Sandiaga Salahudin Uno menjabat di Kemenkraf,” sebut Jokowi.

Halaman:

Editor: Qiya Ameena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x