Kerja Sama dengan NTB, Provinsi Jabar Terima 1.000 Ekor Sapi

- 27 Januari 2021, 16:07 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil
Gubernur Jabar Ridwan Kamil /Humas Jabar

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi NTB Lalu Gita Ariadi  mengatakan, kedatangannya ke provinsi Jabar untuk menindaklanjuti kerja sama antara Pemda Provinsi Jabar dan Pemda Provinsi NTB.

“Alhamdulillah pada Desember lalu, Kang Emil berkesempatan hadir di Mataram, sekaligus orasi kebangsaan. Dalam agenda tersebut selain kerja sama di bidang peternakan, kami akan belajar banyak bagaimana dengan mengelola potensi alam yang kami miliki,” kata Gita.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Alarm Awan Panas Gunung Merapi Berbunyi dari Ngrangkah, Petugas Posko Turun ke Zona Aman

Selain itu, menurut Gita, Pemda Provinsi NTB akan mengadopsi program Petani Milenial yang digagas Pemda Provinsi Jabar untuk mengembangkan sektor pertanian di NTB.

“Ini tentu menginspirasi kami karena kami di NTB tengah berjuang keras menyadarkan masyarakat muda yang lebih senang bekerja migran. Kami akan coba sosialisasikan potensi lahan untuk dimanfaatkan milenial,” katanya.

“Sekarang kami berjodoh antara PT Agro Jabar dan PT. Gerbang NTB Emas di bidang peternakan, InsyaAllah dengan tersedianya pasar Jabar menggemukan sapi, dapat menginspirasi untuk kami terus kembangkan dan akan berlanjut terkait komoditi lainnya tahun depan yaitu lobster,” tambahnya.

Sementara menurut Direktur Utama (Dirut) PT Agro Jabar Kurnia Fajar, pihaknya dan PT Gerbang NTB Emas berencana menjalin kerja sama terkait budidaya lobster selain kerja sama peternakan sapi.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta Rabu 27 Januari 2021, Cieee Aldebaran Makin Bucin Meluk Erat Andin Tak Boleh Pulang!

“Mudah-mudahan kerja sama tersebut bisa berjalan lancar untuk mengurangi pembelian sapi impor, dan rencananya tahun depan akan mulai menjajaki kerja sama terkait budidaya lobster,” kata Kurnia.

Baca Juga: Pelaku Rasisme ke Natalius Pigai, Ambroncius Nababan Ditahan Bareskrim usai Ditetapkan Tersangka

Halaman:

Editor: Qiya Ameena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah