Sempat Melandai, Kasus Covid-19 di Indonesia Hari Ini Bertambah 6.894

- 8 Maret 2021, 19:02 WIB
Foto ilustrasi virus Corona.
Foto ilustrasi virus Corona. /Pixabay/mattthewafflecat

JURNAL GAYA - Jumlah kasus positif virus corona (Covud-19) di Indonesia hari ini, Senin, 8 Maret 2021, bertambah 6.894 kasus.

Sehingga total jumlah pasien terpapar virus corona di Indonesia sejak pasien pertama pada 2 Maret lalu kini menjadi 1.386.556 orang.

Dari angka tersebut sebanyak 1.203.381 sembuh atau bertambah 8.725 orang dan 37.547 orang meninggal atau bertambah 281 orang per hari ini.

Dengan demikian, kasus aktif Covid-19 hari ini di Indonesia ada 145.628 orang atau 10,5 persen.

Baca Juga: Gempa 5,0 Guncang Maluku Barat Daya, BMKG: Hindari Bangunan Retak!

Suspek per hari ini adalah 64.914 orang. Sementara itu, jumlah yang diperiksa di laboratorium kesehatan se-Indonesia yang datanya dikumpulkan Satgas hingga pukul 12.00 WIB hari ini ada 43.900 spesimen.

Sehari sebelumnya, Minggu, 7 Maret 2021, Satgas mencatat angka kumulatif Covid-19 di Indonesia adalah 1.379.662 orang sejak kasus pertama diumumkan pada 2 Maret 2020.

Dari jumlah tersebut sebanyak 1.194.656 orang dinyatakan sembuh, dan 37.266 orang lainnya meninggal dunia. Sementara kasus aktif per hari itu adalah 147.740 orang.

Pemerintah Indonesia kini tengah melaksanakan program vaksinasi nasional yang telah dimulai beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x