Pengemudi Avanza Tewas Tertabrak KA Argo Sindoro di Tambun Bekasi, Motor Wessel KA Alami Kerusakan

- 21 Juni 2022, 16:04 WIB
 Pengemudi Avanza Tewas Tersambar KA Argo Sindoro di Tambun Bekasi, Motor Wessel KA Alami Kerusakan
Pengemudi Avanza Tewas Tersambar KA Argo Sindoro di Tambun Bekasi, Motor Wessel KA Alami Kerusakan /Kolase foto dari Instagram @infojawabarat/


JURNAL GAYA - Kecelakaan maut terjadi di dekat Stasiun Tambun, Bekasi yang melibatkan mobil minibus Toyota Avanza dengan Kereta Api (KA) Argo Sindoro relasi Semarang-Gambir, Selasa 21 Juni 2022 pukul 10.54 WIB.

Kecelakaan yang terjadi di dekat Stasiun Tambun Bekasi, terjadi setelah minibus Avanza hitam menerobos rel kereta api sesaat sebelum KA Argo Sindoro relasi Semarang-Gambir melintas.

Tak pelak, minibus Avanza hitam langsung tersambar KA Argo Sindoro relasi Semarang-Gambir hingga menyeret kendaraan hingga beberapa meter.

Tercatat, pengemudi Minibus Avanza meninggal dunia di perlintasan liar KM 34+4/5 petak jalan Cikarang-Tambun.

Baca Juga: WOW! The Roundup Ma Dong Seok Menempati Peringkat Ke 15 di Film Box Office Korea Sepanjang Masa

Selain memakan korban jiwa, kecelakaan Kereta Api (KA) menyebabkan terjadinya kerusakan prasarana dan prasarana KA.

Dilansir Jurnal Gaya dari Antara News, Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa membenarkan hal tersebut.

“PT KAI Daop 1 Jakarta sangat menyesalkan kejadian tersebut. Kejadian temperan mobil dengan KA Argo Sindoro mengakibatkan kerusakan pada sarana dan prasarana KA salah satunya kerusakan motor wessel," kata Eva Chairunisa.

Sambungnya lagi, akibat kecelakaan tersebut perjalanan KA mengalami keterlambatan.

Evakuasi terhadap korban yang menjadi korban kecelakaan KA telah dilakukan oleh pihak-pihak terkait dan dibantu warga setempat, termasuk melakukan evakuasi terhadap mobil yang masih tersangkut karena ringsek pada bagian depan lokomotif KA Argo Sindoro.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x