Doa Puasa Ramadhan Hari Ke-14, Amalkan agar Allah SWT Menghapuskan Segala Kesalahan dan Melindungi Kita

- 4 April 2023, 08:58 WIB
Doa Ramadhan Hari ke-14 Lengkap dengan Huruf Latin dan Artinya, yuk Mulai Hari ini
Doa Ramadhan Hari ke-14 Lengkap dengan Huruf Latin dan Artinya, yuk Mulai Hari ini /

 

JURNAL GAYA - Tepat 14 hari umat muslim di seluruh dunia melaksanakan ibadah puasa Ramadhan.

Menginjak hari ke-14 ini, ada satu doa yang dapat kita amalkan. Doa tersebut berisi permohonan agar Allah Swt. berkenan menghapus segala kesalahan yang telah kita perbuat.

Selain itu, dengan membaca doa tersebut, semoga Allah Swt. senantiasa menghindarkan kita dari berbagai bencana dan malapetaka.

Baca Juga: Doa Puasa Ramadhan Hari Ke-13 yang Harus Diketahui Muslim agar Dijauhkan dari Segala Perbuatan Nista dan Keji

Berikut adalah doa puasa Ramadhan hari ke-14 disertai latin dan artinya.

اَللَّهُمَّ لاَ تُؤَاخِذْنِيْ فِيْهِ بِالْعَثَرَاتِ وَ أَقِلْنِيْ فِيْهِ مِنَ الْخَطَايَا وَ الْهَفَوَاتِ وَ لاَ تَجْعَلْنِيْ فِيْهِ غَرَضًا لِلْبَلايَا وَ الآفَاتِ بِعِزَّتِكَ يَا عِزَّ الْمُسْلِمِيْنَ

Allahumma la tu-akhidznii fiihi bil’atsarati wa aqilnii fiihi minal khothoyaa walhafawati wala taj’alnii fiihii ghorodan lilbayaa walaa fatibiizzatika yaa izzalmuslimiin

Artinya:

“Ya Allah! Mohon janganlah Engkau tuntut dari kami di bulan ini semua kesalahan yang aku lakukan. Hapuskan seluruh kesalahan dan kebodohanku. Hindarkan aku dari bencana dan malapetaka. Demi kemuliaan-Mu, wahai sandaran kemuliaan kaum muslimin.”

Halaman:

Editor: Deasy Rafianty


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x