Ini Kronologi Penyerangan Syekh Ali Jaber oleh Orang Tak Dikenal  

- 13 September 2020, 20:00 WIB
Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber //YouTube/Syekh Ali Jaber

 
JURNALGAYA----Ustadz Syekh Ali Jaber ditusuk seseorang di Halaman Masjid Falahuddin, Jl Tamin Sukajawa, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Kota Bandarlampung, Minggu, (13/9) sore.
 
Saat itu, Syekh Ali Jaber usai mengisi ceramah di sebuah acara tabligh akbar dan wisuda tahfidz Quran. Syekh Ali Jaber mengalami luka pada bagian atas tangan kanannya.
 
 
Saat diwawancara oleh Tv One, Syekh Ali Jaber menceritakan tentang peristiwa penusukan tersebut. Berikut kronologinya:

1. Peristiwa terjadi saat Ustadz Ali Jaber baru saja meminta seorang anak untuk maju ke atas panggung. Ustadz, memanggil anak 9 tahun untuk dites bacaannya karena itu acara wisuda hafalan Al Quran.

2. Saat tahfiz cilik selesai membacakan Al quran keluarganya meminta untuk berfoto. 

3. Kemudian, ada seseorang pemuda lari ke atas panggung. Dan menusukkan pisau ke Ali Jaber.

Baca Juga: Ustadz Ali Jaber Diserang Orang Tak Dikenal Usai Ceramah, Untung Selamat Bisa Menghindar

4. Untung Syekh Ali Jaber bisa menangkis tusukan itu.

5. Bagian atas tangan kanan Syekh Ali Jaber, terluka.

6. Syekh Ali Jaber kemudian dilarikan ke Puskesmas terdekat untuk diberikan pertolongan.

7. Tangan bagian atas Syekh Ali Jaber mendapat 10 jahitan. Qiya Ameena***

Editor: Qiya Ameena


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x