Hati-hati Berwisata, Ridwan Kamil Sebut 100 Orang Reaktif Setelah di Rapid Tes

- 30 Oktober 2020, 21:53 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut soroti provokasi Islam di Prancis
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut soroti provokasi Islam di Prancis /Instagram/ridwankamil/

JURNAL GAYA---Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan, 100 orang dinyatakan reaktif pasca menjalani rapid tes covid 19 yang digelar secara acak di sejumlah titik di wilayah Provinsi Jabar.

Untuk menekan potensi penularan COVID-19 seiring meningkatnya pergerakan orang, selama libur panjang ini, Pemprov Jabar menggelar Rapid Tes secara acak.

Baca Juga: Gempa Besar Guncang Turki, Puluhan Bangunan Rata dengan Tanah


"Intinya antisipasi lonjakan kasus (COVID-19), makanya kita ada rapid tes acak dan swab tes, ada 100 orang reaktif langsung di swab tes, tapi hasilnya belum keluar,"  ujar Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil di Bandung, Jumat 30 Oktober 2020.


Menurut Emil, langkah antisipasi yang dilakukan pihaknyanya digelar di 54 titik di 14 kabupaten/kota di Jabar yang kerap dikunjungi wisatawan saat libur panjang.

Baca Juga: MER-C Desak Pemerintah Bersikap Tegas Minta Presiden Perancis Minta Maaf

Selain pengetesan secara acak, pihaknya juga terus memaksimalkan pembatasan kapasitas objek wisata. Menurutnya, pembatasan penting dilakukan karena kerumunan berpotensi besar menjadi media penularan COVID-19.


"Pembatasan di destinasi wisata terus dilakukan. Jangan dipaksa 

penuh 100 persen karena kalau ada kerumunan terlalu padat, ada potensi bahaya," katanya.

Baca Juga: MUI Serukan Boikot Produk Perancis dan Desak Dubes Minta Macron Minta Maaf

Halaman:

Editor: Qiya Ameena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah