Sindir Jokowi-Prabowo, Netizen: Trump Menang Pilpres Amerika, Biden Jadi Menhan

- 4 November 2020, 19:58 WIB
Kandidat Calon Presiden Amerika Serikat, Donald Trump (kiri) dan Joe Biden (Kanan).
Kandidat Calon Presiden Amerika Serikat, Donald Trump (kiri) dan Joe Biden (Kanan). //ANTARA /

JURNALGAYA - Perhitungan suara Pemilihan Presiden (Pilpres) Amerika Serikat (AS) masih berlangsung. Calon Presiden Donald Trump dan Joe Biden bersaing ketat.

Dikutip dari AP, hasil perhitungan sementara, Biden unggul dengan 238 suara elektoral. Sedangkan Trump mengantongi 213 suara elektoral.

Dikutip dari The Guardian, pertarungan luar biasa akan terjadi dengan medan pertempuran di enam negara bagian.

Baca Juga: Trump Klaim Kemenangan saat Perhitungan Masih Berlangsung, Para Pemimpin Eropa Bereaksi

Jika Biden dapat mempertahankan keunggulan tipis di Nevada, dan menyegel kesepakatan di Wisconsin, kemudian Carolina Utara (15 suara elektoral), Georgia (16), Michigan (16) atau Pennsylvania (20), maka Biden akan menang.

Proses perhitungan suara sampai sekarang masih berlangsung. Meskipun sempat ada drama ketika Trump mengklaim menang Pilpres AS, padahal penghitungan suara belum selesai.

Pilpres Amerika ini disorot banyak pihak di berbagai negara.

Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). setkab.go.id (Humas/Agung)

Bahkan para pemimpin Eropa saling bersahutan memberikan komentar tentang Pilpres Amerika dan apa yang akan terjadi bila salah satu di antara capres tersebut memimpin.

Halaman:

Editor: Firmansyah

Sumber: The Guardian Twitter AP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x