Diklaim Ampuh 90%, Vaksin Covid-19 Pfizer Rentan Suhu Panas, Bagaimana Nasib Indonesia?

- 11 November 2020, 14:18 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19 dari Pfizer inc
Ilustrasi Vaksin Covid-19 dari Pfizer inc /Antara News

JURNALGAYA - Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan bahwa vaksin eksperimental Pfizer merupakan "salah satu yang sangat menjanjikan" dengan banyak harapan.

"Seperti yang telah kami prediksikan, kami akan mempunyai sebuah vaksin pada akhir tahun ini. Dan Pfizer merupakan salah satu yang sangat menjanjikan," kata Sekjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam pertemuan tahunan setingkat menteri, seperti dikutip Antaranews, Rabu 11 November 2020.

Baca Juga: Kampanye ShopeePay Deals Rp1 Lebih Meriah di 11 November

Dijelaskan, vaksin tersebut, berdasarkan teknologi baru yang menggunakan mRNA sintesis untuk mengaktifkan sistem imun melawan virus, muncul dengan tantangan khusus karena harus disimpan pada suhu minus 70 derajat Celsius (-94 F) atau lebih rendah - setara dengan musim dingin Antartika.

Hal itu, akan mempersulit program vaksinasi, terutama di kawasan Asia atau Afrika, yang memiliki cuaca panas, jarak yang sangat jauh dan infrastruktur yang disyaratkan mungkin tidak memadai.

Direktur WHO kawasan Afrika Matshidiso Moeti juga memperingatkan mengenai tantangan bagi Afrika soal suhu yang  sangat dingin bagi jenis vaksin tersebut.

Baca Juga: Tak Hadir di Istana untuk Penerimaan Bintang Mahaputera, Gatot Nurmantyo Surati Jokowi

Baca Juga: Cara Belanja Hemat untuk Meriahkan 11.11, Lihat Caranya Disini

"Yang ini musti diperhitungkan dalam memberi dukungan," kata Matahidiso.

Halaman:

Editor: Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x