Tak Hadir di Istana untuk Penerimaan Bintang Mahaputera, Gatot Nurmantyo Surati Jokowi

- 11 November 2020, 11:49 WIB
Istana Negara Jakarta. (Indonesia.go.id)
Istana Negara Jakarta. (Indonesia.go.id) /Indonesia.go.id

JURNALGAYA - Mantan Panglima TNI, Gatot Nurmantyo tidak menghadiri acara penganugerahan Bintang mahaputera di Istana Negara hari ini, Rabu 11 November 2020.

Kepastian tersebut didapatkan dari Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono pada Rabu 11 November 2020.

Seharusnya, hari ini, Gatot bersama tokoh Indonesia lainnya hadir di Istana untuk mendapatkan penganugerahan Bintang Mahaputera. 

Selain Gatot, terdapat sejumlah nama yang diberikan Bintang Mahaputera. Di antaranya Susi Pudjiastuti, mantan Menteri Perikanan dan Kelautan.

Baca Juga: Cara Belanja Hemat untuk Meriahkan 11.11, Lihat Caranya Disini  

Heru mengatakan, ketidakhadiran Gatot sudah disampaikan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) melalui surat.

Namun Heru tidak merinci alasan ketidakhadiran Gatot di Istana.

"Pak Gatot bersurat kepada Presiden tidak hadir. Isinya nanti bapak Menko Polhukam yang akan menyampaikan," kata Heru.

Mantan Panglima TNI, Jendral TNI Gatot Nurmantyo
Mantan Panglima TNI, Jendral TNI Gatot Nurmantyo

Halaman:

Editor: Firmansyah

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x