Sosok Ini Diringkus di Hajatan Rizieq Shihab Karena Tindakan Tidak Menyenangkan

- 14 November 2020, 21:43 WIB
Imam besar FPI, Habib Rizieq Shihab.
Imam besar FPI, Habib Rizieq Shihab. /Antara/

JURNAL GAYA - Ditengah-tengah acara pernikahan putri Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat, Sabtu 14 November 2020 ternyata ada insiden tidak mengenakan.

Kejadian tersebut yakni kepergoknya pelaku pencopetan ditengah-tengah peristiwa sakral tersebut.

Berdasarkan kronologis yang dikutip Jurnal Gaya dari rri.co.id, kejadian tersebut berawal dari Laskar Pembela Islam (LPI) di acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus pernikahan Putri pentolan FPI itu telah menangkap penyusup atau copet.

Baca Juga: Refly Harun Sebut Keinginan Habib Rizieq Itu Diinginkan Seluruh Masyarakat Indonesia

Pihak panitia pun langsung menginformasikan kepada para tamu agar berhati-hati dan menjaga barang bawaanya. 

"Barusan tertangkap satu copet diamankan oleh Laskar. Hati-hati jika ada yang kehilangan harap melapor ke panitia," kata salah seorang panitia.

Baca Juga: Catat, Ini Rekayasa Lalulintas Pernikahan Najwa Shihab, Putri Habib Rizieq

Ketua Panitia Maulid Nabi Muhammad SAW dan Pernikahan Putri Habib Rizieq Shihab, Haris Ubaidillah mengatakan,  acara dimulai setelah salat Magrib, di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Rangkaian acara setelah magrib kita Maulid, terus akad, selesai akad kita akan memperingati acara Maulid yang berisi sambutan, ceramah dan doa," kata Haris di Markas DPP FPI. ***

Editor: Nadisha El Malika

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah