Johnny Depp Dinyatakan Menang atas Kasusnya dengan Amber Heard: Aku Merasakan Kedamaian

2 Juni 2022, 10:56 WIB
Johnny Depp menang gugatan defamasi atas Amber Heard yang lantas merasa dipermalukan. /Reuters/Steve Helber/

JURNAL GAYA - Johnny Depp saat ini dapat bernapas lega setelah ia dinyatakan menang atas Amber Heard pada kasus gugatan pencemaran nama baik.

Juri persidangan memutuskan Johnny Depp memenangkan seluruh tiga klaim pencemaran nama baik dalam kasusnya melawan Amber Heard

Saat putusan dari pengadilan dibacakan, Johnny Depp tidak menghadiri persidangan yang digelar pada Rabu, 1 Juni 2022 di Fairfax, Amerika Serikat.

Baca Juga: INFO PENTING! Lokasi SIM Keliling Online Kota Cimahi dan Bandung Barat Kamis, 2 Juni 2022

Selebrita berkebangsaan Amerika Serikat tersebut mengungkapkan isi hatinya lewat unggahannya di Instagram miliknya.

Johnny Depp mengenang kembali masa-masa kehidupannya dan keluarganya yang hancur karena tudingan Amber Heard soal KDRT.

"Enam tahun lalu, hidupku, hidup anakku, hidup orang-orang terdekatku, dan juga hidup orang-orang yang sudah mendukungku dan percaya padaku selama bertahun-tahun, berubah. Semua terjadi hanya dalam satu kedipan," tulis Johnny Depp.

Depp mengungkap jika selama enam tahun, kehidupannya berubah drastis akibat fitnahan tersebut dan membuat Depp kehilangan sejumlah pekerjaan.

"Tuduhan palsu, sangat serius, dan sebuah tuduhan kriminal ditujukan kepadaku melalui media, yang memicu rentetan ujaran kebencian yang tak ada habisnya, walaupun tak ada tuduhan yang diajukan kepadaku. Tuduhan itu tersebar ke seluruh dunia dalam nanodetik dan berdampak besar padaku dan karierku," tulis Johnny Depp.

Meski demikian, Depp sangat bersyukur karena setelah masa-masa beratnya tersebut, ia berhasil mendapatkan keadilan.

"Dan enam tahun kemudian, juri memberikan hidupku kembali," lanjut Depp.

Baca Juga: Lihat Video Behind The Scene Visual Super Cantik IU yang Bikin Terpesona

Johnny Depp membeberkan kalau tindakannya untuk memperkarakan kasus tersebut dilakukannya setelah berpikir panjang.

Depp juga awalnya tidak peduli dengan hasil apa pun yang nantinya akan diputuskan dalam persidangan. 

"Keputusanku untuk memperkarakan kasus ini, mengetahui tingginya rintangan yang akan aku hadapi juga menjadi tontonan dunia, dibuat setelah berpikir panjang. Sejak awal, tujuan memperkarakan kasus ini adalah untuk mengungkap kebenaran, terlepas dari hasilnya," jelas Depp.

Satu-satunya hal yang ingin pria kelahiran 9 Juni 1963 itu lakukan adalah mengungkap kebenaran agar ia merasakan kedamaian.

"Bicara soal kebenaran, hal itu adalah utangku kepada anakku, dan kepada orang-orang yang tetap teguh mendukungku. Aku merasakan kedamaian setelah akhirnya hal tersebut tercapai," tambahnya.

Di akhir pernyataan tersebut, Johnny Depp mengungkapkan terima kasih kepada semua orang yang telah mendukungnya hingga kasusnya berakhir. 

Baca Juga: Info Lengkap SAMSAT Keliling Kabupaten Sumedang Berikut Persyaratannya, Kamis 2 Juni 2022

Pria peraih penghargaan Golden Globe berharap hal-hal yang baik akan segera datang dan chapter baru dalam kehidupannya akan segera dimulai.***

 

Editor: Deasy Rafianty

Sumber: Instagram @johnnydepp

Tags

Terkini

Terpopuler