TONTON: BTS Kembali ke America's Got Talent dengan Mengusung Dynamite

17 September 2020, 09:24 WIB
BTS /Soompi

JURNAL GAYA - BTS berbagi penampilan yang menyenangkan dari Dynamite pada ajang America's Got Talent. Grup tersebut sebelumnya mengumumkan bahwa mereka akan kembali ke acara NBC sebagai bagian dari promosi untuk single berbahasa Inggris mereka Dynamite.

BTS sebelumnya menampilkan IDOL di acara itu pada 2018. Pada 16 September 2020 pukul 20:00 waktu setempat ataub17 September WIB, BTS kembali ke America’s Got Talent saat mereka menyiarkan hasil semifinal kedua mereka.

Dilansir dari Soompi, Kamis, 17 September 2020, BTS tampil sebagai bintang tamu. Dalam format one-take yang menyenangkan, para anggota berkumpul di taman hiburan bertema retro dengan kostum yang serasi dan menampilkan single baru mereka.

Baca Juga: BTS dan Taemin SHINee Raih Double Crown pada Tangga Lagu Mingguan Gaon

Pertunjukan tersebut tampaknya difilmkan di Everland, sebuah taman hiburan utama di Korea Selatan. 

 

Awal bulan ini, Dynamite membuat sejarah dengan menduduki posisi No. 1 di Billboard’s Hot 100, posisi tertinggi untuk grup yang seluruhnya beranggotakan Korea Selatan.

Prestasi tersebut memperpanjang rekor itu dengan memuncaki grafik untuk minggu kedua berturut-turut dan tetap kuat di minggu ketiga di posisi No. 2.

Baca Juga: BTS Musisi Paling Banyak di Tweet di AS dalam Enam Bulan Terakhir, Kalahkan Kanye West dan Beyonce

Sebelumnya, BTS menjadi musisi yang paling banyak di tweet di Amerika Serikat (AS) dalam enam bulan terakhir. Bahkan, frekuensi tweet mereka mengalahkan Kanye West dan Beyonce yang berada di peringkat kedua dan ketiga.

Musisi Korea lain yang juga sering di tweet di AS dan masuk dalam daftar 10 besar pada periode 1 Maret sampai 1 September 2020 adalah NCT dan ATEZZ. NCT menempati peringkat keenam dan ATEZZ di urutan kedelapan.

Dilansir Jurnal Gaya dari Soompi, hal itu diketahui dari laporan tren resmi yang dirilis Twitter pada 15 September 2020, bertajuk Twitter from Home.

Baca Juga: Dynamite BTS Raih Trofi Ke-11, dengan Rajai Show Champion untuk Ketiga Kalinya

Laporan Twittee from Home berisi data tentang apa yang didengarkan, ditonton, dimakan, dan dilakukan oleh orang-orang di AS agar tetap terhubung dan terhibur selama enam bulan terakhir. 

Laporan tersebut membandingkan aktivitas Twitter antara 1 Maret dan 1 September 2020, ketika wabah Covid-19 mengubah hidup di Amerika Serikat dengan membuat orang-orang tetap berada di dalam rumah mereka, dengan data periode yang sama pada 2019.

BTS menduduki puncak daftar Twitter untuk Musisi Paling Banyak Di-Tweet di Amerika Serikat, disusul Kanye West (No. 2), Beyoncé (No. 3), Drake (No. 4), Megan Thee Stallion (No. 5), NCT (No.6), Bad Bunny (No. 7), ATEEZ (No.8), Cardi B (No . 9), dan Harry Styles (No. 10).***

 

Editor: Nadisha El Malika

Tags

Terkini

Terpopuler