Di Tayangkan Selama 7 Jam Di ANTV Inilah Rangkaian Acara Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar

- 14 Agustus 2021, 21:55 WIB
Di Tayangkan Selama 7 Jam Di ANTV Inilah Rangkaian Acara Pernikahan  Lesti Kejora dan Rizky Billar
Di Tayangkan Selama 7 Jam Di ANTV Inilah Rangkaian Acara Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar /Instagram

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 14 Agustus 2021: Elsa Minta Tolong Mama Sarah, Nino Kembalikan Barang-barang Elsa

Dimulai pada hari Sabtu, 14 Agustus 2021, rangkaian acara dibuka dengan Bahagia Lahir Batin pukul 07.00 WIB dan dilanjutkan dengan Prosesi Pengajian dan Pengajian Menuju Halal mulai pukul 14.00 WIB dan ditutup dengan upacara adat Balacuik Malapeh Bujang pukul 20.00 WIB.

Sementara di hari kedua rangkaian acara pernikahan Rizky dan Lesti yaitu Minggu, 15 Agustus 2021 pukul 20.00 WIB akan diadakan upacara adat Malam Bainai.

Ustad Subki dan Mamah Dedeh turut hadir untuk memberikan wejangan dan tausiyah mengenai pernikahan. Dalam sesi pengajian, penggemar Leslar yang beruntung dapat berpartisipasi mengikuti proses acara secara virtual melalui aplikasi zoom.

Setelah menyelesaikan prosesi pengajian, acara berlanjut dengan upacara adat yang pertama yaitu Balacuik Malapeh Bujang Rizky Billar.

Upacara adat Minang ini dilakukan oleh Rizky Billar sebagai simbol pelepasan seorang anak laki-laki yang akan menikah.

Baca Juga: Rizky Billar dan Lesti Kejora Tersandung Protes KPID Soal Tayangan Pernikahan Artis: Sembrono!

Selanjutnya pada Malam Bainai, para bridesmaid atau teman-teman wanita terdekat Lesti Kejora akan hadir menemani Lesti selama berjalannya Malam Bainai.

Prosesi ini adalah momen dimana seluruh keluarga Lesti Kejora hadir dan memberikan restu dan doa sebagi tanda pelepasan pengantin wanita.

Seluruh rangkaian acara #CintaAbadiLeslarANTV hanya dihadiri oleh keluarga dari kedua belah pihak serta teman dekat Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x