Simon Leviev Tak Bisa Lagi Eksis di Tinder, Ekses Film 'The Tinder Swindler' yang Tayang di Netflix

- 13 Februari 2022, 16:12 WIB
The Tinder Swindler Kisah Nyata Simon Leviev, Siapa Pria yang Punya Nama Asli Shimon Hayut Asal Israel Ini?
The Tinder Swindler Kisah Nyata Simon Leviev, Siapa Pria yang Punya Nama Asli Shimon Hayut Asal Israel Ini? /Twitter

JURNAL GAYA - Apesnya kiprah Simon Leviev atrau Simon Hayut di dunia asmara melalui aplikasi pencarian jodoh Tinder, dirinya diblok dari aplikasi tersebut.

Petualangan Simon mencari perempuan di dunia maya, terpaksa harus berhenti sementara setelah Simon diblok dari daftar keanggotaan Tinder.

Dibloknya Simon dari Tinder akibat viralnya film "The Tinder Swindler" yang tayang di Netflix sejak awal Februari 2022. 

Simon Leviec digambarkan merupakan salah seorang player di aplikasi pencari jodoh secara daring Tinder, berhasil memikat banyak perempuan untuk ditipu hartanya.

Baca Juga: WARNING! Pria Modern Dihadapkan pada Kegemukan dan Perut Buncit, Segera Jauhi Deretan Makanan Ini

Beberapa korbannya bersedia diwawancarai dan menjadi senjata makan tuan bagi Simon sehingga akhirnya berhasil ditangkap pihak yang berwajib.

Dua orang korbannya yakni Cecilie Fjellhoy dan Pernilla Sjoholm bekerja sama untuk mengungkap kasus penipuan melalui aplikasi Tinder yang mereka alami akibat ulah Simon Leviev kepada media terbesar di Norwegia yakni VG.

Setelah filmnya dirilis di Netflix dan menjadi salah satu film yang paling banyak dicari, pihak perusahaan Tinder begerak cepat dengan menutup akses untuk Simon di aplikasi mereka.

Baca Juga: The Tinder Swindler, Saat Pencarian Jodoh di Aplikasi Smartphone Jadi Malapetaka Bagi Perempuan  

Halaman:

Editor: Dini Yustiani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x