Tips Hilangkan Perut Buncit ala Ade Rai, Hanya dengan Mengatur Nafas! Kok Bisa?

- 4 Februari 2023, 14:16 WIB
Tips Hilangkan Perut Buncit ala Ade Rai, Hanya dengan Mengatur Nafas! Kok Bisa?
Tips Hilangkan Perut Buncit ala Ade Rai, Hanya dengan Mengatur Nafas! Kok Bisa? /Pixabay/

Pada saat terjadi stres, badan menciptakan suatu kecerdasan sendiri. Badan membuat mekanisme sendiri dengan cara mencari alteratif lain untuk sumber daya, yaitu gula.

Baca Juga: Sinopsis Suami Pengganti 4 Februari 2023: Niken Akan Restui Galvin dan Ariana Nikah Setelah Lakukan Ini

Ketika stres, insulin hadir. Lalu ketika stres, orang-orang lari ke ‘fooding’. Otomatis makanan yang dikonsumsi pun inginnya yang manis-manis.

“Badan kita tuh begitu cerdas. Kita nggak perlu pikirin pun, badan kita akan bekerja secara otomatis. Jadi ketika stres badan kita akan mencoba beradaptasi secara fisiologis terhadap situasi itu," ungkap binaragawan yang kini berusia 52 tahun.

"Stres dipicu dari gerakan pikiran kita. Biasanya saat stres, detak jantung kita lebih cepat dari biasanya. Faktanya yang harus diketahui adalah, gerakan napas kita tergantung dari gerakan pikiran. Begitu pun sebaliknya," tambahnya.

Ketika stres, napas kita cenderung pendek dan cepat. Sebaliknya saat tenang, napas kita jadi panjang dan pelan.

Itulah kenapa kita harus bisa mengatur napas untuk mengendalikan pikiran. Hal tersebut terbukti mampu mengurangi hormon stres (Kortisol), agar hormon insulin tidak naik. Selamat mencoba!***

Halaman:

Editor: Dini Budiman

Sumber: Youtube Ade Rai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x