Resep Nasi Goreng Kimchi Korea, Favorit Jennie BLACKPINK yang Rasanya Ciamik, Yuk Modifikasi Rasanya

- 26 Juni 2022, 06:56 WIB
Resep Nasi Goreng Kimchi Korea Favorit Jennie BLACKPINK, Coba Modifikasinya untuk Sarapan Keluarga di Hari Minggu
Resep Nasi Goreng Kimchi Korea Favorit Jennie BLACKPINK, Coba Modifikasinya untuk Sarapan Keluarga di Hari Minggu / createfoodrecipes.com/

JURNAL GAYA- Spill resep Nasi goreng kimchi yuk, menu ini adalah makanan favorit yang sering dibuat oleh Jennie BLACKPINK.

Jennie pernah berbagi resep nasi goreng kimchi di acara TV, BLACKPINK HOUSE.

Resep nasi goreng kimchi ala Jennie BLACKPINK ini kemudian banyak dicoba di berbagai akun YouTube.

Bagi kamu yang ingin mencobanya untuk sarapan di hari Minggu, nasi goreng kimchi ala Jennie bisa dibuat versi halal.

Menurut createfoodrecipes.com yang dilansir Jurnal Gaya, Minggu, 27 Juni 2022, nasi goreng kimchi bisa dimodifikasi sesuai keinginan kamu.

Baca Juga: Jadwal Sholat Wilayah Kabupaten Cirebon, Minggu, 26 Juni 2022, Beserta Doa Setelah Adzan Berkumandang

Ini dia resep yang bisa kamu modifikasi untuk sarapan keluarga di hari Minggu.

Bahan:

100 gram daging sapi atau 4 buah sosis, iris tipis
400 gram kimchi (bisa dibeli jadi di toko makanan asia online)
Daun bawang, iris tipis
2 mangkuk nasi
2 sendok makan gochujang (sudah bisa dibeli di mini market terdekat)
2 sendok makan minyak goreng
1 cangkir tepung roti/panir
Garam dan lada secukupnya

Cara membuat:

1. Tumis daging sapi/sosis di wajan hingga renyah dan kecokelatan.

2. Masukkan kimchi dan aduk selama 1 menit.

3. Masukkan nasi daun saus gochujang, aduk rata 3-5 menit.

4. Tambahkan garam dan lada, aduk dan koreksi rasanya.

5. Sajikan dengan potongan daun bawang.

6. Untuk menambah nikmatnya nasi goreng kimchi, tambahkan telur mata sapi.

Baca Juga: Jadwal Sholat Wilayah Kabupaten Majalengka Minggu, 26 Juni 2022, Beserta Doa Setelah Adzan Berkumandang

Pembuatan nasi goreng kimchi sangat mudah dan cepat.

Resep untuk 2 porsi di atas bisa kamu praktekkan hanya dalam 20 menit.
Itulah resep nasi goreng kimchi ala Jennie BLACKPINK yang bisa kamu coba bersama keluarga hari Minggu ini.***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x