Irfan Hakim Ajak Putra Sulung Syeikh Ali Jaber Rasakan Sensasi Jadi Juri Seperti Ayahnya Dahulu

14 April 2021, 06:19 WIB
Irfan Hakim ajak Putra Sulung Syeikh Ali Jaber, Hasan Ali Jaber duduk dikursi juri yang dahulu diduduki ayahnya saat menjadi juri Hafiz Indonesia /Youtube deHakims Channel/

JURNAL GAYA – Syeikh Ali Jaber memang sudah meninggal beberapa waktu lalu. Namun ketika memasuki Ramadhan banyak yang terkenang dengan beliau. Apalagi hampir setiap Ramadhan dari beberapa tahun lalu, beliau selalu hadir menjadi juri dalam ajang pencarian bakat Hafidz Al Qur’an Indonesia pada salahsatu televisi.

Salahsatu rekan yang sama-sama ada diacara tersebut, Irfan Hakim mengenang moment-moment kebersamaannya bersama ulama dari Timur Tengah itu. Bahkan dalam tayangan channel youtube deHakims, Irfan pun sengaja membawa putra sulung Syeikh Ali Jaber, Hasan Ali Jaber ke lokasi syuting.  

Baca Juga: Irfan Hakim Melihat Wajah Syekh Ali Jaber Tersenyum Damai Sebelum Dimakamkan

"Kamu coba duduk di kursi sini. Ya Allah guys tiba-tiba kebayang Syekh Ali Jaber ada di tengah-tengah kita," ujar Irfan Hakim menyuruh Hasan Ali Jaber duduk di kursi yang biasa digunakan Syekh Ali Jaber.

Hasan Ali Jaber kemudian berharap agar ia bisa seperti ayahnya yang mengabdi di jalan Allah. Ia tampak senang duduk di kursi tempat ayahnya menjuri di Hafidz Indonesia. "Jadi di sini alhamdulillah bisa duduk di kursi Syekh Ali Jaber. InsyaAllah kita berjuang belajar, InsyaAllah bisa menggantikan beliau di waktu yang tepat, InsyaAllah," ungkap Hasan Ali Jaber.

Dengan matanya yang berkaca-kaca, Hasan pun mengungkapkan jika dirinya bangga bisa duduk di kursi sang ayah.  "Cuma duduk aja bangga banget, terasa ada beliau. Rasanya cepet banget," ujar Hasan. ***

Editor: Yugi Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler