Stasiun Tugu Yogyakarta Layani Rapid Test Antigen, 1000 Penumpang Mendapat Akses

- 23 Desember 2020, 19:51 WIB
Suasana tempat rapid test antigen yang berlangsung di Stasiun Yogyakarta, Selasa malam, 22 Desember 2020.
Suasana tempat rapid test antigen yang berlangsung di Stasiun Yogyakarta, Selasa malam, 22 Desember 2020. /Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta/

Selain di Stasiun Tugu, layanan rapid test antigen juga dibuka di Stasiun Solo Balapan.

Data sementara total calon penumpang yang sudah mengakses layanan di dua lokasi pada hari pertama yakni 1.012 orang di Stasiun Tugu dan 203 penumpang di Stasiun Solo Balapan.

Meskipun demikian, lanjut Supriyanto, tidak semua penumpang dinyatakan memenuhi syarat untuk naik kereta api karena ada beberapa penumpang yang mendapat hasil reaktif.

Baca Juga: 3 Jurus Sandiaga Uno Membangkitkan Parisiwata Nasional

Apabila hasil test menunjukkan positif, maka penumpang tidak diizinkan untuk melanjutkan perjalanan. Biaya tiket dikembalikan 100% kepada penumpang.

“Ada dua penumpang yang mendapat hasil reaktif di Stasiun Tugu. Keduanya pun diarahkan menuju fasilitas kesehatan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” katanya.

Penumpang juga memiliki pilihan untuk mengubah jadwal keberangkatan dengan tenggang waktu tiga bulan dari tanggal keberangkatan awal. Perubahan tidak akan dikenakan biaya.

Baca Juga: Antartika Melaporkan Penularan Covid-19 Pada Penduduk di Wilayahnya

“Dengan kemudahan-kemudahan ini, kami berharap pelanggan tidak perlu takut jika tiketnya hangus dalam waktu dekat,” katanya.

PT KAI Daop 6 Yogyakarta mengimbau calon penumpang yang ingin melakukan rapid test antigen di stasiun untuk datang pada H-1 keberangkatan.

Halaman:

Editor: Qiya Ameena

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x