Diterjang Longsor, Tol Surabaya-Gempol Mulai Normal Pekan Depan

- 31 Januari 2021, 19:24 WIB
Tol Surabaya-Gempol  longsor di jalur A KM 06+200 (arah Gempol).
Tol Surabaya-Gempol longsor di jalur A KM 06+200 (arah Gempol). /ANTARA/

 

JURNAL GAYA - Jasamarga menargetkan Tol Surabaya-Gempol, khususnya di lajur A KM 06+200 (segmen Dupak-Waru) yang sebelumnya mengalami longsor, dijadwalkan normal kembali dalam satu pekan ke depan.

"Kami saat ini terus mengejar penyelesaian penanganan sesuai target, yaitu diupayakan dalam jangka waktu sepekan ke depan tiga lajur dapat dibuka normal kembali," kata GM Representative Office 3 Jasamarga Transjawa Toll Road Regional Division, Hendri Taufik di Surabaya, Minggu 31 Januari 2021.

Target ini, kata dia, diharapkan dapat tercapai dengan dukungan kondisi cuaca yang mendukung proses penyelesaian pekerjaan.

Hendri mengatakan saat ini sedang dilakukan perbaikan berupa pemasangan bronjong layer terakhir sepanjang 15 meter, tujuannya untuk memperkuat kaki timbunan tanah.

Baca Juga: 22 Postingan Kocak Jin BTS Saat Menjawab Pertanyaan ARMY, Dijamin Ngakak Guling-Guling

Ia mengakui dalam proses perbaikan sebelumnya, sempat terjadi longsor susulan, sebab intensitas curah hujan yang tinggi, sehingga menimbulkan jenuh air di bawah timbunan pada bahu luar jalan tol.

"Setelah itu, kami lakukan pemasangan bronjong dan dijadwalkan tahapan pekerjaan selanjutnya, yaitu pembentukan timbunan lereng dan rekondisi pengerasan jalan," kata Hendri, dalam siaran persnya kepada wartawan.

Sementara itu, selama pelaksanaan pekerjaan, Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Polda Jatim, mengarahkan kendaraan bus dan truk ke lajur paling kanan, sedangkan kendaraan kecil di lajur sebelah kirinya.

Baca Juga: Natalius Pigai Hendak Dilaporkan ke Bareskrim, Refly Harun: Kita Harus Bersikap Gentleman

Halaman:

Editor: Dini Yustiani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x