Sandiaga Uno Kembangkan Desa Wisata Indonesia Sebagai Potensi Peningkatan Ekonomi Rakyat

- 1 April 2021, 21:37 WIB
Sandiaga Uno, Menparekraf
Sandiaga Uno, Menparekraf /Bagus Kurniawan/Twitter: @sandiuno

 

JURNAL GAYA – Potensi wisata desa unggulan kini dilirik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia bahkan masuk agenda prioritas pengembangan desa wisata. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengungkapkan disaat Pandemi kali ini pengembangan desa wisata salahsatu upaya meningkatkan perekonomian masyarakat setempat sekaligus untuk menyokong destinasi wisata unggulan.

"Kami sudah mencanangkan bahwa desa wisata akan menjadi program unggulan, jadi mohon izin juga Pak Gubernur, Pak Bupati, kita akan banyak desa wisata yang dikembangkan,"ujar Sandiaga Uno saat berkunjung ke Desa Wisata Lerep, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, Kamis petang, 1 April 2021.

Desa Wisata Lerep dikatakan Sandiaga Uno, merupakan salah satu dari 55 desa wisata di Kabupaten Semarang yang akan dikembangkan Kemenparekraf.

Baca Juga: Luhut Binsar Pandjaitan Akan Buka Pariwisata Bali untuk Turis Mancanegara

Desa-desa wisata tersebut, lanjut dia, akan menyokong destinasi wisata unggulan di Provinsi Jawa Tengah seperti Objek Wisata Candi Borobudur, Taman Nasional Gunung Merapi, dan Kawasan Dataran Tinggi Dieng.

"Kabupaten Semarang saja ada 55 desa wisata, kami lagi mendata di destinasi super prioritas Borobudur untuk kita sama-sama kembangkan agar masyarakat ekonominya bisa kembali bergerak, tentunya dalam bingkai protokol kesehatan yang ketat dan disiplin," ujarnya.

Tak hanya pengembangan Desanya, Kemenparekraf akan meningkatkan sumber daya manusia dan perbaikan infrastruktur dengan berbagai program pendampingan. Kemenparekraf juga sedang melakukan pemutakhiran data guna memetakan kawasan wisata menjadi empat kategori yakni "customized", "personalized", "localized", dan "smaller in size".

Baca Juga: Bangkitkan Pariwisata, Sandiaga Akan Kucurkan Dana Hibah Rp3,7 Miliar

Halaman:

Editor: Yugi Prasetyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x