Pendaftaran dan Seleksi PPDB Jakarta 2022 SMP Akan Segera Dibuka, Berikut Jadwal dan Tahapannya

- 19 Mei 2022, 17:45 WIB
Jadwal Pra-Pendaftaran dan Pengajuan Akun PPDB Jakarta 2022 SMP Lengkap dengan Tata Cara dan Ketentuannya
Jadwal Pra-Pendaftaran dan Pengajuan Akun PPDB Jakarta 2022 SMP Lengkap dengan Tata Cara dan Ketentuannya /Instagram/@officialppdbdki

JURNAL GAYA – Prapendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB Jakarta tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) telah dibuka pada 17 Mei 2022 lalu.

Prapendaftaran PPDB Jakarta tersebut masih akan dibuka hingga Selasa, 24 Juni 2022 mendatang.

Untuk PPDB Jakarta periode 2022/2023 ini, Dinas Pendidikan DKI Jakarta menyediakan alternatif beberapa jalur seleksi untuk tingkat SMP.

Baca Juga: Tayang di Slot Putri Untuk Pangeran, Inilah Performa Episode Perdana Aku Jatuh Cinta pada 18 Mei 2022

Sebelum melakukan pendaftaran PPDB Jakarta, Calon Peserta Didik Baru (CPDB) harus melakukan pengajuan akun terlebih dahulu.

Pengajuan akun PPDB Jakarta untuk tingkat SMP dapat dilakukan secara online melalui situs ppdb.jakarta.go.id mulai tanggal 23 Mei 2022.

Pendaftaran dan proses seleksi PPDB Jakarta sendiri nantinya juga dilakukan mandiri secara online melalui situs yang sama.

Selain jalur Zonasi, PPDB Jakarta juga menyediakan jalur Afirmasi bagi CPDB pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus dan pemegang kartu Program Indonesia Pintar (PIP).

Begitupun dengan mereka yang orang tuanya terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), Mitra TransJakarta, dan pemegang Kartu Pekerja Jakarta (KPJ).

Baca Juga: Kim Sae Ron Akhirnya Meminta Maaf dan Mundur dari Drama SBS Trolley

Dikutip Jurnal Gaya dari akun resmi Instagram @officialppdbdki, berikut jadwal pendaftaran dan proses seleksi PPDB Jakarta tingkat SMP:

- Jalur Prestasi dan Afirmasi (Inklusi dan Anak Asuh Panti) dibuka pada tanggal 13 Juni 2022 – 25 Juni 2022.

- Jalur Afirmasi khusus bagi anak tenaga kesehatan yang meninggal dunia dalam penanganan Covid-19 mulai tanggal 13 Juni 2022 – 6 Juli 2022.

- Jalur Afirmasi bagi para pemegang KJP Plus sekaligus PIP, KJP Plus, DTKS, Mitra transjakarta dan KPJ dibuka tanggal 20 Juni 2022 – 22 Juni 2022.

- Jalur Zonasi dimulai tanggal 27 Juni 2022 sampai 29 Juni 2022.

- Jalur PTO (Perpindahan Tugas Orangtua) dibuka dari tanggal 13 Juni 2022 sampai 28 Juni 2022.

Baca Juga: Serasa Dunia Milik Berdua yang Lain Ngontrak Yeo Jin Goo dan Moon Ga Young Tampil Mesra di Poster K-Drama LINK

Sementara untuk pendaftaran dan proses seleksi PPDB Jakarta tingkat SMP tahap kedua akan berlangsung tiga hari, yakni pada tanggal 4 Juli 2022 sampai 6 Juli 2022 mendatang.*** Puspa Aristasari 

Editor: Deasy Rafianty

Sumber: Instagram @disdikdki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah