Usai Pemakaman Eril, Ridwan Kamil Unggah Video dan Izin Untuk Melanjutkan Hidup

- 14 Juni 2022, 07:36 WIB
Ridwan Kamil menyapa para warga
Ridwan Kamil menyapa para warga /JG/Puspa/IG/@ridwankamil

JURNAL GAYA – Usai pemakaman Eril, putra Ridwan Kamil, pada Senin, 13 Juni 2022 ratusan warga mendatangi makam untuk ziarah kubur.

Proses pemakaman Eril berlangsung selama tiga puluh menit sejak mobil jenazah tiba di area pemakaman milik keluarga, di Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Ratusan warga berdiri di sepanjang jalan dari Gedung Pakuan hingga ke area pemakaman Eril di kawasan Islamic Center Baitul Ridwan sambil melambaikan tangan ke arah mobil jenazah.

Ridwan Kamil terlihat membalas lambaian tangan para warga yang sengaja menunggu untuk memberi penghormatan terakhir kepada Eril.

Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril ditemukan meninggal dunia pada 8 Juni 2022 setelah sebelumnya dinyatakan hilang saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss 26 Mei 2022 silam.

Baca Juga: Mengenal Kerang, Si Imut Lezat Bergizi Tinggi dengan Beragam Manfaat, Simak Resep Praktisnya Berikut Ini

Ridwan Kamil menjemput jenazah Eril, putra sulungnya, ke Swiss dan tiba kembali di tanah air pada Minggu sore 12 Juni 2022.

Lewat akun Instagram resminya, Ridwan Kamil mengunggah video yang berisi perjalanan jenazah Eril dari mulai keluar Gedung Pakuan sampai dimakamkan.

Dalam video yang diunggah Senin, 13 Juni 2022 sore tersebut, Ridwan Kamil menuliskan kalimat pembuka: “Selamat jalan anakku sayang Emmeril Kahn Mumtadz.”

Halaman:

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x