Donald Trump Tak Terpilih Jadi Presiden AS, Keponakan Osama Bin Laden: Peristiwa 911 Bakal Terulang

- 10 September 2020, 06:46 WIB
Noor bin Laden. (Pop Times UK)
Noor bin Laden. (Pop Times UK) /

JURNALGAYA - Noor bin Laden yang merupakan keponakan mendiang pemimpin kelompok teroris Al-Qaeda, Osama bin Laden menyarankan agar warga Amerika Serikat memilih calon presiden petahana dari Partai Republik, Donald Trump, pada Pemilihan Presiden AS 3 November mendatang.

Dilansir Middle East Monitor yang mengutip New York Post, Kamis 10 September 2020, Noor yang bermukim di Swiss menyatakan jika calon presiden dari Partai Demokrat, Joe Biden, menang, maka ada kemungkinan serangan teror di AS seperti peristiwa 11 September 2001 (9/11) bakal terulang.

"ISIS berdiri di bawah pemerintahan Obama/Biden, dan mereka kemudian datang ke Eropa," kata Noor dalam wawancara dengan New York Post.

Baca Juga: Investasi Emas Tak Tunai, Antara Boleh dan Tidak Secara Syariat Islam

"Trump memperlihatkan bahwa dia melindungi Amerika dan kami dari ancaman asing dengan menumpas teroris hingga ke akar dan sebelum mereka mendapat kesempatan menyerang," ujar Noor.

Noor baru berusia 14 tahun ketika mendiang pamannya dituduh menjadi dalang serangan ke menara Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) di New York, dan Gedung Kementerian Pertahanan AS (Pentagon) di Washington D.C.

Di sisi lain, Noor menyatakan mengagumi Trump sejak lama.

"Saya sudah mendukungnya Presiden Trump sejak dia menyatakan maju menjadi kandidat presiden pada 2015. Saya melihat dia dari jauh dan mengaguminya. Dia harus terpilih kembali. Dia penting bagi masa depan bukan hanya bangsa Amerika, tetapi bagi peradaban barat secara keseluruhan," ujar Noor.

Baca Juga: Harga HP Samsung Terbaru Bulan September 2020

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x