Asfinawati Bintang ILC tvOne Kali Ini, Mampu Ungkapkan Jeritan Jutaan Rakyat

- 20 Oktober 2020, 22:57 WIB
Ketua Umum Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI), Asfinawati./ANTARA/Zuhdiar Laeis
Ketua Umum Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI), Asfinawati./ANTARA/Zuhdiar Laeis /

 

JURNALGAYA - Ketua Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) Asfinawati tampaknya kali ini menjadi bintang acara Indonesia Lawyer Club (ILC) bertajuk 'Setahun Jokowi-Ma'ruf: Dari Pandemi sampai Demonstrasi' di tvOne Selasa 20 Oktober 2020.

Setidaknya sejumlah netizen memuji-muji advokat perempuan berusia 42 tahun ini. Selain cerdas mengungkapkan fakta, pernyataanya terkesan mewakili elemen masyarakat yang menolak Omnibus Law UU Cipta Kerja.

"Luar biasa..lantang, lugas, jelas, tegas dan berani..sosok wanita yg hebat..bintangnya ILC malam ini..," cuit akun Twitter @wangsabaru, malam ini.

"Mba mba paling greget malam ini, mengkritik keras pemerintah dengan analogi yg pedas tepat d depan batang hidung seorang menko, kepala staf kepresidenan, ketua baleg, menkominfo, dan disiarkan live diseluruh indonesia," cuit akun @vanduaar.

Baca Juga: Ma'ruf Amin Beberkan Alasan Dirinya Jarang Terlihat Publik hingga Dibandingkan dengan JK

"Gw tau ruang diskusi ILC itu panas, tapi mba ini paling hot!," ujar @EdiKeceput.

"Bukan main apa yg dikatakan Asfinawati di ILC malam ini bagaikan 'menelanjangi' rezim penguasa saat ini dalam mengelola negara. Indonesia Negara Rechtsstaat Bukan Machtsstaat," ujar @Baginda92950665.

"Allahu Akbar.. alhamdulillah meski DPR bukan wakil raktat, jeritan jutaan rakyat telah diungkapkan oleh ibu ASFINAWATI YLBHI didepan Para Penguasa di ILC, asfinawati wakil rakyat yg sesungguhnya. @mohmahfudmd," ujar @Baginda92950665.

"TERIMA KASIH mba Asfi Sudah Mewakili Suara Rakyat Kecil Semoga ALLAH SWT Melindungi Meridhoi Perjuangan Anda Aaamiiin," cuit @AchmadKaan.

Baca Juga: Menkominfo Sebut UU Cipta Kerja Segera Ditandatangani Presiden

"Gamblang sekali apa yg di sampaikan Asfinawati, Direktur YLBHI di ILC malam ini.
Tapi, jadi males setelah liat bantahan dari si anu...," ujar @RamdhaniBrutus.

"WOMAN OF THE MATCH," sebut @Jalirojali16.

Dalam acara tersebut Asfinawati mengibaratkan pengesahan Omnibus Law UU Cipta Kerja sebagai hidangan lezat. Namun hidangan itu telah diludahi dan mengandung keringat sang juru masak.

"Bayangkan jika DPR sebuah dapur, lalu kita tidak tahu bagaimana caranya makanan itu diolah. Saat dihidangkan rasanya lezat, tapi kita tak tahu bahwa makanan itu sudah mengandung ludah dan ada keringat yang jatuh di makanan tersebut."

"Itu yang terjadi di Omnibus Law," ujar Asfinawati di hadapan para pejabat.***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x