Mahfud MD Tiba-tiba Posting Video Keberagaman NU dan Muhammadiyah, Netizen: Ga Biasa, Ada Apa Pak?

- 17 November 2020, 06:55 WIB
Menko Polhukam Mahfud MD
Menko Polhukam Mahfud MD /Humas /

JURNALGAYA - Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM Mahfud MD tiba-tiba memosting video keberagaman yang dibawakan ormas Islam, di antaranya Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah.

Dalam postingan akun Twitter pribadinya tersebut, Mahfud MD mengatakan:

"Pimpinan NU, Pimpinan Muhammadiyah meminta kita menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia dlm keberagaman ...," tulis Mahfud MD.

Di bagian bawah, ia memosting video yang disampaikan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Said Aqil Siradj.

Baca Juga: Irjen Pol Ahmad Dofiri Tak Nyaman Jabat Kapolda Jabar, Ahli Politik dan Keamanan Bongkar Alasannya

Ia mengajak semua masyarakat Indonesia untuk melawan siapapun yang ingin mengganggu keutuhan NKRI.

Said mengingatkan masyarakat untuk tidak terpecah belah dengan terus merawat keberagaman yang selama ini ada di Indonesia.

"Saya atas nama ketua UMUM PBNU, Ketua Umum Persahabatan Ormas Islam, Ketua Umum Persahabatan Ormas Keagamaan Nasinal, mengimbau kepada seluruh masyarakat indonesia, khususnya umat islam, agar menjaga dan merawat keutuhan NKRI yang kita cintai," ujar Said dalam video singkatnya.

Baca Juga: Perang Twitter Langgar Protokol Kesehatan: Anies Baswedan, Habib Rizieq vs Gibran dan Bobby Nasution

Halaman:

Editor: Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x