Mau Tau, Ini Daftar 13 Istri Baginda Rasulullah SAW

- 23 November 2020, 06:59 WIB
ILUSTRASI Kisah Sumayyah binti Khayyath, Syahidah Perempuan Pertama pada zaman Rasulullah shallallahu 'alaihi wa salaam
ILUSTRASI Kisah Sumayyah binti Khayyath, Syahidah Perempuan Pertama pada zaman Rasulullah shallallahu 'alaihi wa salaam /haibunda/.*/haibund

JURNAL GAYA – Baginda Rasulullah SAW merupakan manusia terbaik dan sempurna di muka bumi. Sepanjang hidupnya didampingi sekitar 13 istri yang merupakan para wanita mulia, baik dalam kehidupan di dunia maupun di akhirat. Mereka merupakan para wanita yang senantiasa mendapatkan gelar ummul mukminin yaitu ibu dari orang-orang yang beriman. Selain itu, mereka nantinya akan selalu mendampingi Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam di surga.

Baca Juga: Bikin Baper! Inilah 10 Kisah Romantis antara Rasulullah dengan Aisyah RA

Nah penasaran siapa saja istri-istri Rasulullah tersebut, Jurnal Gaya mencoba merangkumnya dari berbagai sumber untuk Anda.

  1. Khadijah bintu Khuwailid radhiyallahu ‘anha (556-619 Masehi)

Beliau merupakan istri pertama baginda Nabi, Khadijah bintu Khuwailid adalah seorang wanita yang berasal dari bangsa Quraisy. Beliau lahir pada tahun 68 sebelum hijrah, akan tetapi Beliau terkenal memiliki kemuliaan, baik dari segi nasab maupun akhlaknya. Rasulullah Shalallahu Alaihi wassalam pernah bersabda :

“Wanita terbaik ialah Maryam putri Imran dan Khadijah” (HR. Al Bukhari dan Muslim)

Status Khadijah sebelum menikah dengan dengan Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam adalah janda yang ditinggalkan wafat oleh dua suami terdahulunya, yang bernama Abi Haleh Al Tamimy dan Oteaq Almakzomy. Bagi Rasulullah Shalallahu Alaihi wassalam, Khadijah adalah istri Beliau yang pertama. Dan selama menikah dengan Khadijah, Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam tidak pernah melakukan poligami, kecuali setelah Khadijah wafat.

Khadijah merupakan istri yang paling dicintai oleh Rasulullah Sholallahu Alaihi Wassalam setelah Aisyah Radhiyallahu’ Anha. Bahkan karena kecintaan Beliau Shalallahu Alaihi Wassalam terhadap Khadijah membuat Aisyah cemburu, beliau pun (Aisyah Radhiyallahu’ Anha) berkata :

“Aku tidak pernah merasa cemburu terhadap istri-istri Nabi melebihi kecemburuanku terhadap Khadijah. Padahal aku belum pernah berjumpa dengannya. Biasanya ketika beliau menyembelih kambing, beliau memerintakan: “bagikanlah daging kambing ini kepada teman-teman Khadijah“. Suatu hari, kecemburuanku membuat beliau marah. Kataku, “Khadijah?” beliau lalu mengatakan, “Aku dikaruniai rasa cintah kepadanya.” (HR Al Bukhari)

Khadijah adalah wanita yang merupakan ibu kandung dari seluruh putra-putri Rosulullah Sholallahu Alaihi Wassalam, kecuali Ibrahim. Adapun putra-putri Rosulullah Sholallahu Alaihi Wassalam yang lahir dari rahim khadijah adalah : Al- Qasim, Zainab, Ruqayyah, Ummu Kultsum, Fathimah, dan Abdullah. Semua putra-putri Rosulullah Sholallahu Alaihi Wassalam tersebut wafat sebelum Beliau Sholallahu Alaihi Wassalam wafat, kecuali Fathimah.

Halaman:

Editor: Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x