Tahan Tangis, Thalita Latief Beberkan KDRT di Pengadilan: Sakitnya Sama Gue, Senangnya Sama Orang Lain

- 6 April 2021, 17:22 WIB
Thalita Latief  beberkan KDRT Denis di pengadilan agama.
Thalita Latief beberkan KDRT Denis di pengadilan agama. /- Foto : Instagram @thalitalatief /


JURNAL GAYA - Pemain sinetron Thalita Anne Marie Latief alias Thalita Latief baru-baru ini membuat pengakuan mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) oleh sang suami, Dennis Rizky.

Ia mengaku mengalami kekerasan mulai kekerasan verbal hingga kekerasan fisik seperti pemukulan.

Pemain film Kawin Kontrak Lagi ini mengungkapkan di Pengadilan Agama Jakarta Pusat kerap mendapat perlakuan tak menyenangkan dari sang suami yang membuat wajah dan tubuhnya memar.

"Iya KDRT, fisik, kan itu dari kalian yang dari pihak dia bilang nggak ada. KDRT saya dilempar ke mulut, ke muka saya, bibir, dagu saya berdarah, gigi veneer saya patah dua. Jidat saya dijedotin ke kepalanya dia sampai benjol. Anak saya lagi dipangku, dia masih mau bilang nggak ada," ujar Thalita pada seidang penceraian dengan agenda mediaso, Selasa, 6 April 2021.

Baca Juga: Polres Metro Jakarta Barat Ekspos Kasus Praktik Illegal FIller Payudara

Perempuan berusia 32 tahun ini mengaku korban KDRT yang dilakukan suaminya, Dennis Rizky sejak 2016 yang dinilainya cukup temperamen.

"Harus saya yang bilang dahulu baru dia mengaku, itu kejadian dari 2016. Tidak berkala, saya mengalami perlakuan yang tidak seharusnya beberapa kali. Temperamen sama hal-hal kecil, saya sudah menahan."

"Masak saya bohong lagi, masak buat orang pendosa ini. Kapan saya pernah cari-cari perhatian. Saya kerja, banting tulang buat anak saya," lanjutnya.

Baca Juga: Sarankan Larangan Mudik Lebaran Dicabut, dr Tirta: Kebijakan yang Tabrakan

Ia pun mengaku hal itu bahkan bisa terjadi dihadapan anak mereka.

"Kata anak saya, bunda jangan sedih, bunda jangan nangis. Anak saya bingung, dia pelukin, saya sebagai ibu tidak pernah menjelekkan bapaknya. Sakitnya sama gue, senangnya sama orang lain," tukas Thalita sambil menahan tangis.

Selain mengalami KDRT, Thalita juga menyebutkan bahwa selama tiga tahun dirinya tak pernah dinafkahi oleh Dennis Rizky.

Baca Juga: Kamu Tipe Pelancong Dadakan? OTA Indonesia Ini Siap Membantumu, Begini Caranya

"Dia enggak ada, nggak ada nafkah, dia tiga tahun saya nggak pernah dapat gaji dari awal, dia kasih untuk anak saya uang susu, popok kalau saya sih nggak perlu lah. Saya masih kasih kesempatan, masih memaafkan tapi karena dia terus berkelit saya marah," ujarnya.

Sementara itu, pihak Dennis sempat enggan berkomentar terkait tudingan Thalita soal KDRT yang ia lakukan.

"Begini, untuk semuanya itu nanti tinggal kita lihat di persidangannya. Sekarang saya lebih memilih no comment saja demi berjalan lancarnya sidang," tuturnya.

Baca Juga: Intip Perawatan Wajah Glass Skin Ala Jennie BLACKPINK, Rona Pink yang Sangat Tirus Menggoda

"Bagaimana cerita rumah tangga saya, kayaknya nggak etis, ya, saya omongkan di publik. Jadi biarkanlah sidang berjalan,

Thalita Latief menikah dengan Dennis Rizky pada 9 Oktober 2011. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai seorang putra yang dinamakan Rafello Dimitri Rizky.

Selama 10 tahun berumah tangga, Thalita Latief dan Dennis Rizky ‎jauh dari gosip. Namun, secara mengejutkan Thalita Latief menggugat cerai suaminya.***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x