IPO Big Hit untuk Investor Ritel Bukukan Deposit Rp 740,4 T, Terbesar Kedua di Korea

- 6 Oktober 2020, 19:58 WIB
BTS.*
BTS.* /Soompi

JURNAL GAYA - Agensi BTS, Big Hit Entertainment, menutup penawaran saham (IPO) untuk investor ritel hari kedua dengan membukukan deposit tertinggi kedua yang pernah tercatat di Korea Selatan.

Dilansir Jurnal Gaya dari Soompi, penawaran saham perdana Big Hit untuk investor ritel dilakukan pada 5-6 Oktober 2020.

Total setoran subscription yang dikumpulkan oleh empat penjamin emisi Big Hit Entertainment berjumlah 58,4 triliun won (sekitar Rp 740,512 triliun atau sekitar $ 50,3 miliar), kurs Rp 12,68 per won. Rasio persaingan rata-rata merncapai 606,97 berbanding 1.

Baca Juga: IPO Big Hit untuk Investor Ritel Hari Pertama Oversubscribed, Raup Deposit Rp 102,24 T

Setoran langganan Big Hit Entertainment berjumlah hampir sama dengan Kakao Games Corporation, yang memegang rekor tertinggi dengan 58,5 triliun won (sekitar $ 50,4 miliar).

Ini juga jauh melebihi SK Biopharm Pharmaceuticals, yang mencatat total 31 triliun won (sekitar $ 26,7 miliar).

Dari empat perusahaan sekuritas yang mengambil bagian untuk Big Hit Entertainment, NH Investment & Securities yang mendapatkan 648.182 saham, mencatat rasio persaingan 564,69 berbanding 1.

Baca Juga: Intip, Yuk, Momen Mengharukan BTS Rayakan Kesuksesan Hot 100 dengan Bang Shi Hyuk

Korea Investment & Securities dan Mirae Asset Daewoo masing-masing mendapatkan 555.584 saham dan 185.195 saham. Mereka mencapai rasio persaingan masing-masing 663,48 banding 1 dan 589,74 banding 1.

Halaman:

Editor: Nadisha El Malika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x