Mengobati Jerawat di Wajah Secara Alami, Hindari 5 Makanan Pencetusnya, Ini daftarnya

- 7 Maret 2021, 09:39 WIB
Mengobati Jerawat di Wajah Secara Alami, Stop 5 Makanan Pencetusnya, Ini daftarnya.
Mengobati Jerawat di Wajah Secara Alami, Stop 5 Makanan Pencetusnya, Ini daftarnya. /Pixabay/jmexclusive

JURNAL GAYA – Mengobati jerawat di wajah terkadang butuh kesabaran dan disiplin melakukan perawatan rutin.

Namun mengobati jerawat di wajah tak hanya fokus pada skincare atau obat dari dokter kulit. Hal yang tak kalah penting, Anda juga harus mulai meninggalkan makanan dan camilan yang berpotensi menimbulkan jerawat. Apa saja?

Dari beberapa kasus yang terjadi, mengobati jerawat di wajah terkadang bikin frustasi jika si kita tak bisa jauh dari beberapa makanan pencetusnya.

Baca Juga: Sinopsis Radha Krishna ANTV Minggu 7 Maret 2021, Gila! Bhima Patahkan Tubuh Jarasand jadi 2

Dr. Geetika Mittal, pakar dermatologi dari India mengatakan darah terdiri dari hormon yang disebut IGF-1 atau faktor pertumbuhan mirip insulin, yang juga ditemukan dalam produk susu.

Dengan hormon inilah sel-sel kulit tumbuh lebih cepat dan meningkatkan produksi sebum.

Berikut ini adalah sederet makanan yang dapat memicu timbulnya jerawat pada wajah, dikutip dari ANTARA

Cokelat

Kalau hanya sesekali untuk meningkatkan indeks bahagia, boleh saja. Namun kalau terlalu sering menikmati sebatang coklat pasti menimbulkan jerawat. Menurut sebuah penelitian di Australia, cokelat diketahui dapat meningkatkan respons insulin tubuh yang berpotensi menyebabkan jerawat.

Baca Juga: Jadwal Acara TVN Asia Hari Ini Minggu 7 Maret 2021, Ada The Crowned Clown dan Mouse

Edamame/kacang kedelai Jepang

Makan kacang-kacangan memang baik bagi tubuh. Namun kacang terkadang tak bisa dikonsumsi semua orang karena mengandung estrogen dalam jumlah tinggi yang dapat memicu jerawat. Khususnya bagi mereka yang sudah memiliki kadar estrogen yang lebih tinggi di tubuh masing-masing. Kacang edamame juga merupakan makanan yang juga mengurangi sebagian besar penyerapan vitamin.

Makanan cepat saji berminyak

Junk food biasanya mengandung banyak lemak atau minyak, misalnya burger, pizza, soda dan lainnya dapat meningkatkan risiko kulit berjerawat. Sebab makanan seperti itu mengubah tingkat hormon yang ada di tubuh kita yang berubah menjadi jerawat.


Makanan manis

Apapun yang mengadung bahan pemanis yang mengadung karbohidrat olahan, biasanya cepat diserap oleh tubuh. Dasar inilah yang menyebabkan peningkatan kadar gula. Kemudian gula pun akan menjadi petaka timbulnya jerawat.

Baca Juga: BIKIN SHOCK, Lee Ji Ah Kembali dalam The Penthouse 2, Kematian Shim Soo Ryeon Palsu?

Gluten

Glutem biasanya ditemukan dalam gandum, gandum hitam, dan biji-bijian lainnya, gluten adalah sekelompok protein. Meskipun tidak ada bukti atau penelitian konstruktif  bahwa gluten memicu jerawat, sebaiknya Anda menghindari gluten jika memiliki alergi gandum atau penyakit celiac, di mana lapisan dalam perut meradang.

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x