Gerakan GENIUS di Jawa Barat, Melakukan Edukasi Gizi Siswa dan Orang Tua Cegah Stunting

- 27 November 2023, 18:15 WIB
Penjabat Ketua TP PKK Jawa Barat Amanda Soemedi Bey Machmudin memberi sambutan pada acara Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi Untuk Siswa di SD Tunggaljati VII Kabupaten Karawang
Penjabat Ketua TP PKK Jawa Barat Amanda Soemedi Bey Machmudin memberi sambutan pada acara Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi Untuk Siswa di SD Tunggaljati VII Kabupaten Karawang /JG/Jun/Biro Adpim Jabar

JURNAL GAYA - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Jawa Barat Amanda Soemedi Bey Machmudin memonitoring Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi untuk Siswa (Genius) di SD Negeri Tunggakjati VII, Kabupaten Karawang, Senin, 27 November 2023.

Kegiatan ini dirangkaikan dengan Gerakan Pangan Murah, sekaligus pemberian secara bantuan pangan paket stunting untuk lima orang keluarga risiko stunting.

Amanda Soemedi menuturkan, bahwa rangkaian kegiatan tersebut selain penyelenggaraan pemberian kudapan kepada siswa sekolah dasar juga menjadi sarana edukasi gizi yang menyasar orang tua murid.

Baca Juga: Jadwal Sholat Garut dan Sekitarnya Serta Doa Setelah Adzan, Senin 27 November 2023

Kudapan yang dibagikan kepada siswa SD antara lain olahan udang, ayam, susu UHT, ditambah telur ayam, dan susu.

"Kegiatan ini diharapkan meningkatkan kualitas pangan untuk pertumbuhan dan perkembangan anak," katanya.

"Saya mengharapkan kegiatan ini terus berlanjut dilakukan orang tua siswa atau wali dan pihak sekolah guna memberikan asupan protein bagi generasi kita yang ke depannya akan menjadi generasi emas tahun 2045," ujar Amanda Soemedi.

Melihat angka Prevalence of Undernourishment (PoU) pada 2022, sebanyak 28,1 juta jiwa atau 10,21 persen penduduk Indonesia mengonsumsi energi atau kalori kurang dari standar minimum untuk hidup sehat, aktif, dan produktif.

Upaya intervensi gizi pada 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) terus dilakukan secara optimal oleh pemerintah. Namun, Amanda mengingatkan, upaya ini perlu dilanjutkan sampai 8.000 HPK, guna meningkatkan kualitas SDM Indonesia.

Halaman:

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x