Auto Jadi Menantu Idaman! Yuk Cobain Resep Mie Aceh Spesial, Enak dan Nikmat Rasanya Disantap di Malam Minggu

22 Juni 2024, 19:00 WIB
Auto Jadi Menantu Idaman! Yuk Cobain Resep Mie Aceh Spesial Enak dan Nikmat Rasanya Disantap di Malam Minggu /YouTube Indonesian Simple/

JURNAL GAYA – Mau jadi menantu idaman? Cobain resep mie aceh spesial ini yuk untuk mendapatkan hati calon mertua.

Resep mie aceh spesial ini, rasanya enak dan nikmat banget disantap di malam minggu bersama doi dan calon mertua lho.

Untuk kamu yang bingung mencari resep mie aceh spesial yang sudah dijamin enak dan bikin nagih, kami punya rahasia sukses membuatnya.

Kamu cukup mencoba resep mie aceh yang kami berikan ini. Bahannya mudah banget didapat di pasar dan anti bikin kantong jebol.

Baca Juga: COBAIN YUK! Resep Jamur Goreng Crispy Kriuk dan Gurih, Renyahnya Tahan Lama Sebagai Camilan di Malam Minggu

Sebagaimana yang dikutip Jurnal Gaya dari Facebook Ayu Wandira Vlog, berikut ini resep mie aceh spesial untuk disajikan di malam Minggu.

Resep Mie Aceh Spesial

Bahan-bahan:

200 gr mie lidi atau bisa juga menggunakan mie kuning yang basah maupun mie telur. Rebus mie ini lalu ditiriskan.

100 gr daging sapi

6 bawang merah yang sudah diiris-iris

1 tomat besar yang sudah diblender

Segenggam tauge

2 sendok teh kari bubuk

2 sendok the jinten bubuk

1-2 sendok makan kecap manis

Kecap asin

Air secukupnya

Garam dan gula secukupnya

Baca Juga: LANGSUNG LUDES! Yuk Cobain Resep Daging Sapi Goreng Sambal Pecak, Simple dan Lezat Disajikan di Idul Adha

Bumbu halus:

5 cabe merah

3 bawang putih

3 kemiri

1 cm jahe

Semua bumbu halus ini ditumis sampai terasa matang dan warnanya berubah

Cara membuat:

1. Ambil daging lalu cucilah sampai bersih. Jika sudah bersih, bisa langsung dipotong-potong dadu lalu disisihkan.

2. Siapkan bawang merah untuk ditumis. Tumislah sampai mengeluarkan aroma yang wangi kemudian masukkan semua bumbu-bum halus lalu tumis kembali.

3. Siapkan daging untuk dicampur dengan tumisan, setelah daging ditambahkan ke tumisan, aduk-aduk sampai merata.

4. Kemudian masukkan tomat yang sudah diblender tadi lalu diaduk-aduk sampai rata. Masukkan sisa bahan-bahan lainnya sebagai bumbu pendukung.

5. Tambahkan air menurut selera pribadi. Jika kuah sudah pas, bisa langsung dicicipi rasanya.

6. Masak dagingnya terlihat empuk kemudian masukkan mie lalu tambahkan tauge. Semua bahan campuran diaduk-aduk sampai bumbunya meresap secara sempurna.

7. Angkat mie dan sajikan bersama bahan pelengkap jika ada.

Baca Juga: Legit Aduhai di Lidah! Cek Resep Marmer Cake ala Devina Hermawan yang Cocok untuk Pemula

Bahan pelengkap:

Emping

Acar bawang merah+ cabe rawit ijo

Kacang goreng

Catatan: Resep mie aceh spesial ini bisa untuk 2-3 porsi

Sebagai tambahan, agar masakan mie aceh kamu hasilnya lebih enak dan nikmat, gunakanlah mie kuning basah yang memiliki kualitas yang baik.

Pemilihan mie yang baik akan mempengaruhi rasa dan kelembutan tekstur. Sekian resep mie aceh spesial yang bisa kamu coba untuk disajikan ke calon mertua. Semoga bermanfaat!***

Editor: Dini Budiman

Sumber: Facebook Ayu Wandira Vlog

Tags

Terkini

Terpopuler