Desainer Dunia Kenzo Takada Meninggal Karena COVID-19

5 Oktober 2020, 14:07 WIB
/Instagram @kenzo

JURNAL GAYA - Dunia fashion Jepang tengah berduka setelah perancang busana, Kenzo Takada yang mendunia dengan label  Kenzo, meninggal dunia pada hari Minggu 4 Oktober 2020 waktu setempat.

Dilansir dari ANTARA pada Senin 5 Oktober 2020, pihak rumah mode Kenzo memberikan keterangan bahwa Kenzo meninggal dunia dalam usia 81 tahun.

Berdarah Jepang, Kenzo meninggal setelah mengalami komplikasi akibat terinfeksi virus COVID-19 di American Hospital of Paris di Neuilly-sur-Seine wilayah barat ibu kota Paris.

Baca Juga: Kim Yoo Jung dan Ahn Hyo Seop akan Kembali Dipasangkan dalam Drama, Apakah Kali Ini Berjodoh?

Baca Juga: DPR RI Minta Pemerintah Bayarkan Rapel Gaji 51.293 PPPK yang Nasibnya Terkatung-katung

Selepas sang desainer beken itu meninggal, Rumah mode Kenzo menyampaikan kabar duka tersebut dalam sebuah pernyataan melalui unggahan di media sosial Instagram.

Sementara itu, Rumah mode Kenzo juga memberikan penghormatan kepada sang maestro dan mengatakan label tersebut masih terinspirasi oleh semangat hidup dan optimismenya.

Di ranah mode dunia, desain Kenzo Takada tersohor dengan motif warna-warni yang terinspirasi dari budaya dan kultur Jepang.

Baca Juga: BTS Buat Sejarah, DNA Jadi MV Boy Grup Kpop Pertama yang Lampaui 1,1 Miliar Penayangan

Baca Juga: Forest of Secret 2 Berakhir dengan Rating Tertinggi, Homemade Love Story Tetap Teratas

Desain itu seperti kimono, bahkan Takada juga membuat lini parfum dan perawatan kulit sehingga membantu bisnisnya berkembang pesat.

Takada yang menyatakan pensiun dari label eponimnya beberapa dekade yang lalu, kemudian menjual labelnya tersebut kepada LVMH, grup yang menjual barang-barang mewah terbesar di dunia, pada awal 1990-an.

Sejak saat itu Kenzo memiliki beberapa direktur kreatif, sementara Takada mempertahankan kecintaannya pada dunia mode tetapi menjelajahi bidang desain lainnya, termasuk furnitur.

Baca Juga: MV Chicken Noodle Soup J-Hope BTS Feat Becky G Capai 200 Juta Tayangan, Ini Videonya

Takada pada awal tahun ini sempat meluncurkan usaha baru di Paris, merek rumah dan gaya hidup bernama K3, bekerja sama dengan desainer lain.***

Editor: Dini Yustiani

Tags

Terkini

Terpopuler