Terpopuler Hari Ini: Amarah Menkominfo, Formasi CPNS 2021, hingga BTS Wamil

16 Oktober 2020, 05:18 WIB
BTS sabet Top Social Artist di BBMA 2020 /Billboard

JURNALGAYA - Sepanjang Kamis 15 Oktober 2020, berbagai berita menarik yang disuguhkan Jurnalgaya menarik rasa penasaran pembaca. Dari berbagai berita tersebut, polemik Omnibus Law UU Cipta Kerja masih menjadi yang utama.

Kemudian ada kabar baik untuk masyarakat yang ingin berkarir menjadi CPNS. Sebab pemerintah mengumumkan 1 juta formasi CPNS yang siap dibuka 2021.

Tak kalah menarik perhatian adalah cerita mengenai BTS. Selain meraih penghargaan di Billboard untuk yang kesekian kalinya, kebijakan wajib militer (wamil) untuk BTS dikomentari netizen.

Baca Juga: Relawan Jokowi Sesalkan Penangkapan Petinggi KAMI, Minta Presiden Dengarkan Suara Rakyat

Berikut berita terpopuler Jurnalgaya hari ini:

Amarah Kemenkominfo

Perdebatan sengit terjadi di acara Mata Najwa yang disiarkan Trans 7, Rabu 15 Oktober 2020 malam.

Perdebatan dalam acara yang mengangkat tema Cipta Kerja: Mana Fakta Mana Dusta itu terjadi antara Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Johnny Gerard Plate dengan Direktur YLBHI Asfinawati.

Saat itu, Asfin diminta Najwa Shihab mengemukakan pendapatnya tentang disinformasi yang terjadi dalam UU Cipta Kerja.

Baca Juga: Geram, Menkominfo Johnny G Plate Teriak di Mata Najwa: Kalau Pemerintah Bilang Itu Hoax, ya Hoax!

Asfin kemudian memberikan catatan kelemahan dari UU Cipta Kerja lengkap dengan pasal per pasalnya. Ia juga mengingatkan pemerintah, jangan sampai darah pengunjuk rasa terus mengalir karena disinformasi ini.

"Contohnya PKWT, di aturan sebelumnya ada perlindungan maksimal 3 tahun. Walaupun praktiknya banyak perusahaan yang mengakali hingga akhirnya menjadi 6 tahun," ungkap Aswin.

Parahnya di Omnibus Law UU Cipta Kerja sama sekali tidak disebutkan batas waktu. Wajar jika ada buruh yang kemudian melihat akan ada kontrak bertahun-tahun, bahkan seumur hidup.

Baca Juga: Profil Asfinawati, Direktur YLBHI yang Bikin Menkominfo Geram dan Bergaya Otoriter

Jika disinformasi ini yang terjadi, bisa jadi pemerintah melakukan hoax.

Asfin kemudian meminta pemerintah untuk tidak hanya melihat dari satu pasal. Tapi lihatlah secara detail.

"Misal, outsorching dihapus. TIdak ada lagi penunjang dan lain-lain. Hal itu katanya akan diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP). Ya kita ga tahu seperti apa karena belum ada PP nya. Mau ditafsirkan seperti apa," tutur dia.

Mendengar ucapan tersebut, Menkominfo Johnny Gerard Plate tidak terima. Ia melihat acara Mata Najwa hanya membahas masalah teknis.

Baca Juga: Detik-detik Mata Najwa Beberkan Perbedaan Draft UU Cipkater 905 dan 812 Halaman, Salahi Aturan?

Sedangkan yang ingin ia bahas lebih ke masalah substansial. Jika ingin membahas teknis silahkan hubungan kementerian terkait.

Perdebatan pun berlangsung sengit. Menkominfo yang terlihat geram dengan berteriak kemudian berkata.

"Kalau pemerintah sudah bilang hoax, ya itu hoax, kenapa dibantah lagi," tutur dia.

Formasi CPNS

Kabar baik buat kamu yang ingin berkarir menjadi PNS. Sebab pemerintah siap membuka 1 juta formasi CPNS 2021 mendatang.

Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) akan membuka penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS).

Ada beberapa formasi yang diutamakan. Seperti di bidang kesehatan hingga pertanian.

Baca Juga: 1 Juta Formasi CPNS Bakal Dibuka 2021, Ini Profesi yang Diutamakan

Menteri PAN-RB Tjahjo Kumolo mengatakan, di tahun 2021, rencananya akan ada 1 juta formasi yang dibuka.

Seperti diberitakan Galamedia dalam artikel Siap-siap, Ada 1 Juta Formasi CPNS yang Bakal Dibuka di Tahun 2021, penerimaan CPNS ini menjadi penting di masa krisis kesehatan seperti sekarang.

Bukan hanya dalam hal pandemi Covid-19, tetapi juga mengenai tingginya angka stunting dan kematian ibu anak (KIA) di Indonesia.

Beberapa formasi CPNS yang akan dibuka, katanya, seperti perawat, bidan, dokter umum, dokter spesialis, penyuluh pertanian, penyuluh perairan dan sebagainya.

Baca Juga: Babak Belur oleh Aston Villa, Liverpool Tetap Diyakini Pertahankan Gelar Juara Liga Inggris

"Penerimaan CPNS 2021, satu juta dulu, kita akan menambah perawat, bidan dan dokter umum, penyuluh pertanian dan perairan. Ini penting, sebab soal stunting yang masih sangat tinggi," kata Tjahjo.

Ia mengatakan hal itu pada Rapat Koordinasi Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) kabupaten/kota se-Sulsel, di Makassar, Rabu, 13 Oktober 2020.

Sehingga, kata Tjahjo Kumolo perekrutan CPNS di daerah akan direformasikan dengan kebijakan Presiden Jokowi, khususnya pada wilayah kebijakan kesehatan di masa dan pascapandemi Covid-19.

Di masa pandemi kami juga sudah menyiapkan rekrutmen pada posisi sistem yang ada, makanya saya sudah sampaikan ke PT Taspen agar segera memproses pensiunan PNS," terang dia dilansir Antara.

Wamil BTS

Haruskah BTS mengikuti dinas militer atau layakkah mereka untuk mendapat pengecualian? Sebagai salah satu pihak paling berkepentingan dengan topik ini, sejumlah pria di Korea Selatan pun angkat bicara.

Seperti diketahui, dinas militer BTS sedang menjadi topik hangat dan cukup kontroversial di Negeri Ginseng. Topik ini membuat publik, penggemar, dan politikus Korea terpecah.

Baca Juga: BTS Wamil, Begini Kata Kaum Pria di Korea, Pendapat Pertama Sedikit Mengesalkan

Baca Juga: Tajir, BTS Hasilkan Rp 147,4 Miliar Per Anggota pada 30 Menit Perdana Debut Saham Big Hit

Dilansir Jurnal Gaya dari Koreaboo, Administrasi Tenaga Kerja Militer (MMA) menyatakan bahwa BTS tidak akan diberikan pengecualian, tetapi para anggota mungkin dapat menunda pendaftaran mereka di kemudian hari.

Jin, anggota tertua BTS, akan menjadi yang pertama mendaftar. Bagaimana perasaan pria Korea tentang masalah ini? Dalam episode "Street Debate" baru-baru ini, Asian Boss mewawancarai beberapa orang, beberapa di antaranya pernah bertugas di militer. Setiap orang berbagi pendapat jujurnya.

Seorang pria Korea Selatan yang menyelesaikan wajib militer merasa bahwa pembebasan BTS tidak adil. Itu akan membuatnya menyesali kehilangan yang ia alami selama mengikuti dinas militer.***

Editor: Firmansyah

Sumber: Koreaboo Galamedia ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler