Beijing Kian Gerah, Kapal Perang AS Terobos Wilayah Laut China Selatan

- 5 Februari 2021, 22:25 WIB
Kapal perang AS tipe perusak dengan roket pengendali USS John S. McCain saat sedang melakukan patroli di Laut Natuna Utara.
Kapal perang AS tipe perusak dengan roket pengendali USS John S. McCain saat sedang melakukan patroli di Laut Natuna Utara. /HANDOUT/REUTERS

Baca Juga: Korupsi Peningkatan Jalan Lingkar Bukit Batu-Siak Kecil, KPK Tahan Dua Pejabat PT ANN

Komando Selatan Tentara Pembebasan Rakyat China mengatakan kapal itu telah memasuki apa yang disebutnya perairan teritorial Paracel tanpa izin, "secara serius melanggar kedaulatan dan keamanan China".

Amerika Serikat "dengan sengaja mengganggu suasana damai, persahabatan, dan kerja sama Laut China Selatan", tambahnya.

China mengambil kendali penuh atas Paracel pada 1974 setelah pertempuran singkat dengan pasukan Vietnam Selatan. Vietnam, serta Taiwan, terus mengklaim pulau-pulau itu.

Baca Juga: Soal Hubungan Prabowo Subianto dan Anies Baswedan, Begini Penjelasan Ahmad Riza Patria

Malaysia, Brunei, dan Filipina memiliki klaim pada bagian-bagian lain Laut China Selatan. Di wilayah itu, China telah membangun pulau buatan dan membangun pangkalan udara di beberapa pulau.

Kapal AS sama yang terlibat dalam misi awal pekan ini transit di Selat Taiwan yang sensitif hingga mengundang kemarahan dari Beijing.

Pada Januari, kelompok kapal induk AS memasuki Laut China Selatan.

Angkatan Laut AS menyatakan bahwa kapal induk AS itu memasuki Laut China Selatan sebagai operasi rutin.***

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah