GMKI Bantah Dikaitkan Dengan KLB Partai Demokrat

- 5 Maret 2021, 07:46 WIB
Logo partai Demokrat.
Logo partai Demokrat. /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol/

JURNAL GAYA - Organisasi Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) bantah dikaitkan dengan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang digelar di Hotel The Hill Sibolangit Deli Serdang, Sumatera Utara pada 4 sampai 6 Maret 2021.

Baca Juga: Andi Arief Beberkan Bukti Keberangkatan Moeldoko untuk Rencanakan Kudeta Partai Demokrat

Ketua Umum GAMKI, Willem Wandik menolak keras organisasinya itu disangkutpautkan dengan kisruh internal Partai Demokrat yang saat ini terjadi. "GAMKI adalah organisasi yang independen dan tidak terafiliasi kepada partai politik ataupun organisasi manapun," tegas Willem, dalam keterangan tertulis yang diterima wartawan, Kamis 4 Maret 2021.

Baca Juga: Andi Arief Bongkar Pertemuan Moeldoko Rencanakan Kudeta Partai Demokrat

Dikatakan Willem, pihaknya memberikan kebebedan dan juga hak berdemokrasi sekaligus berpolitik kepada fungsionaris pengurus ataupun anggota GAMKI, baik di pusat maupun daerah. Tetapi GAMKI tidak ikut campur pada urusan internal partai politik.

Baca Juga: AHY Kumpulkan Ketua DPC Se-Jabar di Pangalengan, Andi Arief : Partai Demokrat Tidak Akan Mundur Selangkahpun

Pihaknya pun sudah melakukan penelusuran mengenai acara di Hotel The Hill Sibolangit. "DPP GAMKI telah menelusuri dan mengkonfirmasi kepada Dewan Pimpinan Daerah GAMKI Provinsi Sumatera Utara terkait persoalan ini. Dapat kami tegaskan bahwa DPD GAMKI Provinsi Sumatera Utara ataupun DPC GAMKI se-Sumatera Utara tidak pernah melaksanakan kegiatan ataupun pertemuan apapun di Hotel The Hill Sibolangit, Deli Serdang pada tanggal 4-7 Maret 2021," tegas Willem. ***

Editor: Yugi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x