Anies Baswedan Kerap Terima Penghargaan dari Tito Karnavian, Relawan Jokowi Kesal, 'Ingin Jadi Cawapres'

- 9 Maret 2021, 22:45 WIB
Anies Baswedan memamerkan Penghargaan Karya Bhakti dari Kemendagri.
Anies Baswedan memamerkan Penghargaan Karya Bhakti dari Kemendagri. /Instagram/@aniesbaswedan


JURNAL GAYA - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) berulang kali memberikan penghargaan kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Kondisi seperti itu tampaknya membuat gerah relawan Jokowi. Ketua Umum Pasukan Tetap Joko Widodo (Pak Tejo), Tigor Doris Sitorus menuding Mendagri Tito Karnavian tengah mencari perhatian Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan.

Tito Karnavian disebut tengah melakukan manuver politik agar bisa masuk dalam bursa pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Tigor menyebutkan dugaan itu berangkat dari elektabilitas atau tingkat keterpilihan Anies Baswedan sebagai calon presiden yang tinggi.

Baca Juga: Reza Rahardian dan Dian Sastro Sambangi Jokowi di Istana, Minta Presiden Main ke Bioskop

Elektabilitas Anies berdasarkan hasil survei sejumlah lembaga survei terkemuka, katanya masuk peringkat tiga besar bersama Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Peluang tersebut yang memicu banyak tokoh berusaha mendekat agar popularitas dan elektabilitas mereka ikut terkerek.

"Ada dugaan Tito sedang mengalami turbulensi popularitas sehingga menebeng popularitas melalui Anies Baswedan. Jadi semacam pansos (panjat sosial) begitu," kata Tigor dalam siaran tertulis, Selasa 9 Maret 2021.

Ajang cari perhatian yang dilakukan Tito disebutkan Tigor lewat penyerahan sejumlah penghargaan dari Kemendagri kepada Pemprov DKI Jakarta.

Baca Juga: Gatot Nurmantyo Tolak Kudeta AHY dan Jabatan Menteri Pertahanan, 'Pegang Teguh Kode Etik Perwira'

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x