Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Macet, Jasa Marga Terpaksa Lakukan Rekayasa Lalu Lintas

- 4 April 2021, 17:11 WIB
Arus lalu lintas jalan Tol Jakarta-Cikampek padat.
Arus lalu lintas jalan Tol Jakarta-Cikampek padat. /Karawang Post/Jasa Marga

JURNAL GAYA - Jasa Marga memberlakukan rekayasa lalu lintas contraflow untuk mengurai kemacetan lalu lintas libur Paskah di ruas Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta. Contraflow diberlakukan dari kilometer 61+000 sampai dengan km 47+000.

Marketing and Communication Jasa Marga, Corry Annelia Poundti mengatakan contraflow berlaku sejak pukul 14.30 WIB. Dia berkata pihaknya berharap contraflow dapat mencairkan kepadatan yang terjadi di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta.

"Jasa Marga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mengantisipasi perjalanan," ujar Corry dalam keterangan tertulis, Minggu, 4 April 2021.

Baca Juga: Data Terbaru, Bencana Banjir Bandang dan Tanah Longsor di NTT Telan 44 Korban Jiwa

Sehubungan hal itu, ia pun meminta pengguna tol untuk memastikan kendaraan dalam keadaan prima, saldo uang elektronik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan, serta membawa bekal untuk menghindari kerumunan atau kepadatan di rest area.

"Selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan," ujarnya.

Selanjutnya, ia emnyatakan pengguna jalan tol bisa mengakses informasi lalu lintas jalan tol Jasa Marga Group melalui One Call Center 24 jam di nomor 14080 dan aplikasi Travoy 3.0 untuk pengguna IOs dan Android.

Baca Juga: Bertemu Anak-anak Mantan Kekasih, Begini Reaksi Raffi Ahmad

Sebelumnya Jasa Marga mencatat arus balik kendaraan usai libur panjang atau long weekend Hari Raya Paskah sekitar 150 ribu kendaraan hingga Sabtu, 3 April 2021.

Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan jumlah itu tersebar di sejumlah gerbang tol menuju Jakarta, seperti Cikampek Utama, Kalihurip Utama, Cikupa, dan Ciawi.

"PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 150.550 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek pada H-1 Hari Raya Paskah atau pada Sabtu (3 April)," kata Dwimawan.***

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x