Varian Delta India Ditemukan di Karawang, Hasil Penelitian LIPI dari Pasien COVID-19

- 22 Juni 2021, 15:45 WIB
Varian Delta India Ditemukan di Karawang, Temuan LIPI dari Identifikasi Pasien COVID-19
Varian Delta India Ditemukan di Karawang, Temuan LIPI dari Identifikasi Pasien COVID-19 //pixabay/TheDigitalArtist/

Selanjutnya, sampel tersebut akan diterus diteliti dan dilakukan analisis pengurutan genom menyeluruh atau whole genome sequencing (WGS).

Tim Surveilans Genom SARS-CoV-2 LIPI (Tim Venomcov) saat ini telah berhasil menggunakan platform dari Oxford Nanopore Technologies (ONT) untuk mengidentifikasi varian-varian COVID-19 tersebut.

Peneliti dari Pusat Penelitian Bioteknologi LIPI Anggia Prasetyoputri menambahkan, proses identifikasi varian Delta itu menjadi yang pertama ditemukan di Jawa Barat, namun temuan tersebut tidak bisa disimpulkan sebagai varian yang baru saja muncul di daerah itu.

"Proporsi kemunculan varian Delta memang cukup besar dari sampel-sampel yang sudah dianalisa genomnya, yaitu sekitar 72 persen dari 61 sampel. Namun, perlu hati-hati juga menginterpretasikan karena belum tentu sebanyak itu pula proporsi di lapangan terkait varian yang beredar,”sambungnya.

Virus Corona varian Delta atau SARS-CoV.2 B.1.617.2 merupakan mutasi dari virus penyebab COVID-19 yang selama ini mewabah (SARS-CoV.2 B.1.617).

Virus itu pertama kali terdeteksi di India pada akhir 2020, dan resmi dinamakan varian Delta oleh Badan Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) pada 31 Mei 2021, serta dikategorikan sebagai variant of concern (VOC). ***

 

Halaman:

Editor: Dini Yustiani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x