Merapi Masih Erupsi, Warga Sekitar Diharap Tidak Mendekati Daerah Guguran Erupsi

- 12 Maret 2023, 09:37 WIB
LINK CCTV Erupsi Gunung Merapi 12 Maret 2023, Akses Disini Live Streaming BMKG Gratis/Tangkapan Layar/ BPPTKG
LINK CCTV Erupsi Gunung Merapi 12 Maret 2023, Akses Disini Live Streaming BMKG Gratis/Tangkapan Layar/ BPPTKG /

JURNAL GAYA - Gunung Merapi yang berada di daerah provinsi D.I. Yogyakarta dan Jawa Tengah menyemburkan guguran erupsi dari dalam perut gunungnya sejak Sabtu, 11 Maret 2023 kemarin .  

Laporan dari petugas di lapangan dari unsur Tagana DIY, guguran awan panas Merapi semakin besar pada Sabtu, 11 Maret 2023 dan menuju ke arah Kali Bebeng/Krasak.

Guguran awan panas terpantau pada pukul 16.10 WIB dan terlihat semakin membesar erupsinya.

Untuk itu petugas memperingatkan masyarakat untuk menjauh dari sumber erupsi dan awan panas agar tidak terluka.

Lokasi terpantau di Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta, masyarakat diimbau untuk menjauhi daerah bahaya (jarak 7 km dari puncak Gunung Merapi di alur Kali Bebeng dan Krasak).

Baca Juga: Sinopsis Cinta Setelah Cinta, 12 Maret 2023, Waduh! Sering Kebetulan Ketemu, Mimi Mulai Baper ke Niko

Saat Terjadi Erupsi Warga Secara Mandiri diharapkan menuju ke titik kumpul Bersiap untuk hal-hal yang tidak diinginkan di Lereng Merapi.

Sementara itu pantauan petugas di lapangan seperti di Kalurahan Wonokerto adanya pergeseran warga ke titik kumpul pada pukul 14:19, masyarakat Tunggul Arum dan warga masyarakat sekitar sudah kembali kerumah masing–masing.

Di Kalurahan Purwobinangun adanya pergeseran warga lansia yang melakukan evakuasi mandiri menuju SD Sanjaya Tritis dan Lapangan Purwobinangun sebagai titik kumpul dan saat ini warga masyarakat standby dan masih memantau perkembangan yang ada.

Halaman:

Editor: Juniar Rodianur

Sumber: Tagana DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x