Politikus PDIP Prediksikan Pertemuan Habib Rizieq dengan Wapres Tak Pernah Terwujud

- 21 November 2020, 13:52 WIB
Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin (kiri) dan Imam Besar FPI Habib Rizieq SHihab (kanan). Fadli Zon, Hidayat Nur Wahid dan Ferdinand Hutahaean Tanggapi Pertemuan Wapres dan FPI
Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin (kiri) dan Imam Besar FPI Habib Rizieq SHihab (kanan). Fadli Zon, Hidayat Nur Wahid dan Ferdinand Hutahaean Tanggapi Pertemuan Wapres dan FPI /.*/Kolase dari Antara/Asdep KIP Setwapres dan Muhammad Iqbal

JURNAL GAYA – Gagasan pertemuan antara Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) dengan Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin tidak akan pernah terealisasi. Hal tersebut diungkapkan Politisi PDI Perjuangan (PDIP) Mayjen TNI (purn) TB Hasanuddin yang menyatakan tidak ada itikad baik dari pihak Habib Rizieq.

Baca Juga: Waspada! BMKG Beri Peringatan Dini: 28 Daerah di Indonesia Ini Bakal Alami Cuaca Ekstrem

"Rizieq Shihab juga belum tentu mau ketemu Wapres," kata Hasanuddin, seperti dikutip Jurnal Gaya dari rri.co.id Sabtu 21 November 2020.

Anggota Komisi I DPR RI ini pun menegaskan, lebih baik Rizieq Shihab diserahkan dulu ke pihak Kepolisian terkait pelanggaran protokol kesehatan di Petamburan, Jakarta Pusat, dan Megamendung, Bogor, Jawa Barat. "Ini kan soal hukum yang harus ditegakkan," tukasnya.

Baca Juga: Politisi PDI Perjuangan TB Hasanuddin Desak Negara Respon Usulan Pembubaran FPI

Sebelumnya, Juru Bicara Wapres Masduki Baidlowi, Jumat 20 November 2020 kemarin, menyebut Wakil Presiden Ma’ruf Amin menyambut baik gagasan pertemuan dengan pimpinan ormas Front Pembela Islam (FPI) Muhammad Rizieq Shihab.

Baca Juga: Jual Voucher 12x Lebih Banyak Selama 11.11, ShopeePay Berdayakan Bisnis Masyarakat

"Terhadap gagasan pertemuan itu ya Wapres tidak ada masalah. Wapres welcome, artinya itu hal yang bisa dilakukan selama membawa kebaikan bagi bangsa dan negara," kata Masduki. ***

Editor: Firmansyah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x