Raffi Ahmad Langsung Dihubungi Pemerintah, Siap Divaksin Bareng Presiden

- 9 Januari 2021, 12:43 WIB
Raffi Ahmad dan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Selasa, 14 Juli 2020.
Raffi Ahmad dan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Selasa, 14 Juli 2020. /(Instagram.com/raffinagita1717) //

JURNAL GAYA – Artis Raffi Ahmad masuk daftar penerima vaksin COVID 19 gelombang pertama bareng Presiden Joko Widodo. Bahkan Raffi sudah dihubungi pihak pemerintah mengenai vaksinasi tersebut. Melalui Managernya, Prio membenarkan hal itu.

Baca Juga: Vaksinasi Bareng Presiden, BCL Masih Nunggu Kabar dari Istana

"Valid sih infonya cuma masih nunggu dari Istana. Lagi nunggu kabar kelanjutannya dari tim Pak Jokowi," kata Prio, Sabtu 9 Januari 2021.

Baca Juga: Menteri BUMN Erick Thohir: 250 Juta Vaksin Merah Putih Siap Diproduksi

Raffi pun mengaku sudah siap untuk menerima vaksinasi tersebut karena sadar bahwa itu merupakan program pemerintah yang harus didukung terutama untuk mengatasi pandemi COVID-19 di Indonesia. "Raffi siap-siap aja kan vaksin bagus juga terutama untuk mengatasi Pandemi di Indonesia," ujar Prio.

Baca Juga: Jokowi Minta Masyarakat Tak Bayangkan Vaksin Covid 19 yang Enggak-enggak!

Dia mengatakan bahwa Raffi Ahmad langsung dihubungi oleh pemerintah untuk menjadi salah satu yang menerima vaksin COVID-19 gelombang pertama. "Gue kurang tahu, enggak tahu dari Kemenkes, enggak tahu dari pihak Istana. Tapi menghubunginya langsung ke Raffi," tuturnya.

Baca Juga: Raffi Ahmad Masuk Daftar Vaksinasi Gelombang Pertama, Kemenkes : Data itu Bukan Resmi dari Kemenkes

Terkait jadwal dan prosedur lebih lanjut, Prio mengatakan bahwa Raffi Ahmad masih menunggu arahan berikutnya untuk mendapatkan vaksin COVID-19 gelombang pertama. "Belum ada obrolan lebih lanjut sama Raffi, cuma kemarin sudah bahasan jadwal, ya kita sudah amanin kalau jadwal. Tapi kalau untuk kelanjutannya belum tahu," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Dini Yustiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x