Pikobar Kini Ada Fitur Telekonsultasi, Warga Bisa Konsultasi Online Langsung dengan Dokter

- 1 Desember 2020, 08:27 WIB
Ditengah pandemi aplikasi Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jabar (Pikobar) Pemda Jabar raih Penghargaan Special Award for Resiliency.
Ditengah pandemi aplikasi Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jabar (Pikobar) Pemda Jabar raih Penghargaan Special Award for Resiliency. /HUMAS JABAR

JURNAL GAYA – Pemerintah Provinsi Jawa Barat terus meningkatkan pelayanannya ditengah-tengah Pandemi Covid-19. Bahkan kini aplikasi Pikobar (Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Jawa Barat) sebagai super apps untuk penanganan COVID-19 di Jawa Barat meluncurkan fitur baru berupa layanan telekonsultasi langsung dengan dokter secara online dan gratis.

Baca Juga: Anies Sebut Angka Covid-19 di Jakarta Melonjak Usai Warga Liburan ke Bandung dan Semarang

Fitur Telekonsultasi merupakan hasil kolaborasi Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar dengan Prixa, mitra layanan kesehatan digital Pikobar dalam upaya meningkatkan akses layanan kesehatan bagi warga Jabar.

Prixa menyediakan sistem periksa berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence) mencakup data dan informasi lebih dari 30 jenis penyakit dan 60 gejala penyakit terkait COVID-19, serta sistem layanan telekonsultasi yang dibantu tenaga relawan dokter.

Baca Juga: Ridwan Kamil Doakan Ketua PBNU Said Aqil Siraj Pulih Dari Covid 19

“Pikobar dikembangkan sebagai upaya kami (Pemda Prov Jawa Barat) dalam memberikan pelayanan terbaik untuk kesehatan dan penanganan COVID-19. Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan dan mengunduh Pikobar ini sebagai acuan dan referensi penanganan COVID-19,” ujar Kepala Diskominfo Jawa Barat Setiaji , Selasa 1 Desember 2020.

Fitur Telekonsultasi ini dapat diakses melalui fitur Periksa Mandiri di dalam aplikasi dan website PIKOBAR. Layanan ini dirancang untuk memberikan kemudahan bagi pengguna dalam mengakses pelayanan kesehatan secara langsung, kapan pun, di mana pun, cepat, dan tanpa biaya.

Baca Juga: Gawat! Tingkat Keterisian RS Covid 19 di Jabar Capai 75 Persen

Warga Jabar dapat dengan mudah mengakses layanan telekonsultasi ini melalui fitur Periksa Mandiri, tahapannya antara lain; melakukan periksa keluhan kesehatan melalui sistem periksa berbasis AI dari Prixa untuk mendapatkan prediksi kemungkinan kondisi berdasarkan gejala yang dialami hanya dalam kurang dari lima menit.

Halaman:

Editor: Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x