PSBB Tinggal Menghitung Hari, Siapkan 6 Varian Resep Berbahan Ayam

7 Januari 2021, 19:08 WIB
Ayam Woku ala chef Juna Master Chef Indonesia /Youtube.com/Willgoz Kitchen

JURNAL GAYA -  Pemerintah memutuskan untuk menerapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta dan 23 kabupaten/kota di Jawa dan Bali pada 11-25 Januari 2021.

Pembatasan aktivitas atau kegiatan masyarakat khususnya di wilayah Jawa-Bali selama 15 hari guna menekan pertambahan kasus aktif COVID-19.

Terbatasnya aktivitas di luar rumah, mau tak mau membuat orang harus kreatif di rumah. Untuk mengusir kebosanan, salah satu kegiatan yang sering dilakukan yakni memasak.

Baca Juga: Sinopsis HERCAI NET TV Kamis 7 Januari 2021, Bisakah Miran Penuhi Janji Cintanya pada Miran?

Dan inilah varian resep olahan ayam psbb

1. AYAM WOKU

Bahan:
• 1/2 ekor ayam
• 2 ikat kemangi (petiki daunnya)
• 5 lembar daun jeruk purut (iris halus)
• 2 tangkai daun bawang (potong kasar)
• 1 lembar daun pandan (potong kasar)
• 1 lembar daun kunyit, iris halus
• 2 batang serai (memarkan)
• 1 buah tomat, potong kasar
• 1 buah jeruk nipis (ambil airnya)
• Secukupnya garam, gula & minyak goreng

Bumbu ulek kasar:

• 7 butir bawang merah
• 4 siung bawang putih
• 8 buah cabe merah keriting
• 2 butir kemiri sangrai
• 10 buah cabe rawit merah & hijau
• 1 ruas jahe
• 1 cm kunyit

Cara membuat:

• Cuci bersih ayam, lumuri air jeruk nipis,diamkan 10 menit, cuci kembali sampai bersih, sisihkan.
• Tumis bumbu yang sudah diulek kasar sampai wangi,
• masukkan tomat, daun jeruk, daun kunyit, serai & pandan, aduk rata,
• masukkan ayam, bumbui garam & gula, aduk2 sampai berubah warna,
• tuangi air kurleb 1-2 gelas, tutup, aduk sesekali supaya bumbu meresap
• Menjelang ayam matang masukkan daun bawang & daun kemangi, aduk cepat, tes rasa, bila sudah pas matikan api,
• sajikan.

Baca Juga: Soyu dan AB6IX Park Woo Jin OST Part. 4 Mr. Queen, Catat Tanggalnya

2. AYAM GORENG TELUR

Bahan

• 1 kg ayam potong .
• 1 jeruk nipis.
• 5 lembar daun jeruk.
• 3 butir telur.
• 60 mil santan kental .

Bumbu halus

• 11 Siung bawang putih.
• 7 siung bawang merah .
• 5 buah kemiri .
• 3 cm jahe.
• 1 sdm ketumbar.
• 1 sdt lada.
• 1 sdt garam .
• 1/2 sdt kaldu jamur.


Cara memasak

• 1.cuci bersih ayam ,lalu tusuk tusuk dengan garpu ,setelah itu beri perasan jeruk nipis diam kan 20 menit .
• lumuri ayam dengan bumbu halus,santan ,daun jeruk ,lalu remas remas agar bumbu meresap . .
• letak kan di loyang ,setelah itu kukus 25 menit .
• kocok telur lalu guling kan ayam, setelah itu goreng hingga ke coklatan, angkat sajikan. Selamat mencoba

Baca Juga: Satgas Pangan Polri Terus Selidiki Permainan Harga Oleh Spekulan Sebabkan Kedelai Langka!

3. SIYAU KAI/AYAM KECAP/ SOY SAUCE CHICKEN 

Bahan:

• 1 ekor ayam kampung belah 2 -
• 8 siung bawang putih cincang -
• 5 sdm kecap angsa -
• 3 sdm kecap asin Bangka -
• 1 sdm kecap ikan -
• 5 sdm kecap manis -
• 1 sdt kaldu jamur -
• 2 sdm gula aren -
• 2 sdm arak beras -
• air secukupnya (1 liter)

Caranya:

• Tumis bawang putih sampai harum
• Masukkan ayam kemudian tuang air
bersama semua bahan.
• Masak sampai air menyusut
• Potong2 ayam..tata di piring dan siram
dengan sisa kuah.
• Sajikan dengan nasi hainan.

4. AYAM BAKAR PASUNDAN

Bahan:

• 1 ekor ayam potong 4 bagian (saya pake
4potong paha ayam utuh)
• 500 ml air kelapa
• Secukupnya garam
• 1/2 sdt lada bubuk 2-3 sdm kecap manis
• 3 Ibr daun jeruk
• Minyak untuk menumis

Baca Juga: Sinopsis Radha Krishna ANTV Kamis 7 Januari 2021, TERKUAK! Yashoda Bukan Ibu Kandung Krishna

Bumbu halus:

• 5 butir kemiri
• 5 buah cabe merah keriting
• 5 butir bawang merah
• 1 siung bawang putih
• 2 cm lengkuas muda
• 2 cm jahe 1
• batang sereh, ambil bagian putihnya

Cara membuat:

• Rebus ayam dg air kelapa, garam dan lada
hingga matang dan empuk, angkat
• Panaskan secukupnya minyak, tumis
bumbu halus hingga harum dan matang,
• masukan ayam, aduk rata, biarkan
sebentar hingga bumbu meresap, angkat.
• Bakar ayam sambil dioles, sisa bumbu
hingga kecokelatan dan harum.
• Angkat dan sajikan.

5. AYAM GORENG LENGKUAS

Bahan :

• 1 ekor ayam, potong 10 bagian

• Haluskan : 9 butir bawang merah
• 5 siung bawang putih
• 5 butir kemiri sangrai
• 3 cm kunyit
• 2 cm jahe
• 1/2 sdm ketumbar
• 1 sdt gula merah
• 2 sdt garam (sesuai selera)
• 5 ruas lengkuas muda, parut
• 3 lembar daun jeruk
• 3 batang serai, ambil putihnya, memarkan
• 1 sdm air asam jawa
• 1/2 sdt kaldu jamur
• 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
• Minyak untuk menggoreng

Cara membuat :

• Cuci ayam sampai bersih, tusuk2 dengan
garpu agar bumbu meresap, tiriskan
Campur ayam dengan bumbu halus, aduk
rata.
• Masukkan ayam berbumbu ke dalam
panci. Tambahkan lengkuas, daun jeruk,
serai dan air asam jawa, aduk rata. Beri
kaldu jamur, masak dengan api sedang.
• Tuang santan sedikit demi sedikit, aduk
rata. Masak daging ayam sampai matang
dan santan meresap. Matikan api, diamkan
sampai mulai dingin.
• Goreng ayam dengan minyak panas
hingga matang kecoklatan, tiriskan
• Goreng sisa bumbu ayam dalam minyak
sisa menggoreng ayam sampai kering
• Sajikan ayam bersama bumbu lengkuas
goreng.

6. AYAM BAKAR TALIWANG

Bahan Utama :

• 6 potong paha ayam
• 1 sdm gula merah
• 1 sdt garam
• 1 sdt totole
• 4 lembar daun jeruk
• 1 batang sereh, geprek
• 200 ml air
• 1 buah jeruk nipis
• 1 buah jeruk limau


Bumbu halus :

• 5 butir bawang merah
• 3 butir bawang putih
• 3 butir Kemiri sangrai
• 5 buah cabe merah keriting
• 5 buah rawit merah
• 3 buah cabe merah besar
• 1 sdt terasi matang
• 1 buah tomat
• 1 ruas kencur

~ Langkah pertama yang wajib dilakukan sebelum mengolah ayam yaitu balur ayam dengan perasan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit. Bilas kembali dengan air mengalir. Sisihkan.

~Tumis bumbu halus, daun jeruk & sereh ampai matang. Tambahkan ayam, aduk-aduk sampai berubah warna.

~Tambahkan air.

~Bumbui dengan garam, gula & totole. Setelah mendidih masak dengan api kecil agar bumbu meresap & ayam empuk.

~koreksi rasa.

~Bakar ayam sambil sesekali diolesi sisa bumbu ungkepan ayam sampai kedua belah sisi ayam kecoklatan.

~Menjelang diangkat kucuri air perasan jeruk limau.

~Angkat & sajikan dengan nasi hangat, lalaban, & sisa bumbu ungkepan sebagai sambal cocolannya.

7. STEAK AYAK CRISPY SAUS LADA HITAM

Bahan untuk marinasi ayam:

• 500 gram ayam fillet, potong menjadi 2
kemudian belah tipis, kemudian digepuk
agar melebar
• 1/2 sdt bawang putih bubuk
• 1/2 sdt merica bubuk
• 1 sdt garam
• 1 butir telur ukuran besar
• Aduk semua bumbu dan ayam hingga tercampur rata, diamkan selama 1 jam didalam kulkas

Bahan Tepung kering :

• 200 gr tepung terigu
• 100 gr tepung tapioka
• 40 gr tepung maizena
• 1 sdt kaldu bubuk

Bahan saus :

• 1 buah bawang bombay cincang kasar
• 5 sdm saus tiram
• 3 sdm kecap manis
• 1 sdt parsley
• 1 sdt oreganO
• 1 sdm lada hitam bubuk
• 1 sdt bawang putih bubuk
• 1/2 sdt kaldu bubuk
• 1 sdt bawang putih bubuk
• 1/2 sdt kaldu bubuk
• 400 ml air
• 1 sdm maizena larutkan dengan air
Secukupnya
• minyak untuk menumis

Cara membuat ayam crispy:

• Siapkan wadah masukan semua bahan
tepung, campur hingga merata.
• Keluarkan ayam yang sudah dimarinasi
selama 1 jam.
• Masukkan ayam ke adonan tepung kering
sedikit diremas ayamnya agar tepung
menempel.
• Goreng ayam hingga kecoklatan dan
matang.

Cara membuat saus:
• Panaskan minyak dan tumis bombay
sampai wangi.
• Masukan air kemudian masak hingga
mendidih.
• Masukkan bahan saus aduk rata.
• Setelah saus mendidih kembali masukkan
larutan maizena aduk rata dan koreksi rasa
• angkat dan sajikan steak.

Pelengkap:

• Jagung pipil rebus Wortel rebus Buncis
rebus
• Kentang goreng

 

Editor: Dini Yustiani

Tags

Terkini

Terpopuler