Besok Hari Dokter Nasional, Konsultasi Halodoc hanya Rp 5.000, Ini Cara Mendapatkannya

- 23 Oktober 2020, 15:27 WIB
ILUSTRASI dokter.*
ILUSTRASI dokter.* //PIXABAY/

JURNALGAYA - Besok, 24 Oktober 2020, diperingati sebagai Hari Dokter Nasional. Untuk memeringatinya, terdapat tawaran menarik dari Halodoc.

Besok, orang-orang hanya perlu mengeluarkan biaya Rp 5.000 untuk berkonsultasi dengan dokter melalui platform Halodoc.

"Ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kami terhadap para dokter yang di periode pandemi menjadi garda terdepan untuk membuat Indonesia menjadi sehat kembali," kata Chief Marketing Officer Halodoc, Dionisius Nathaniel seperti dikutip Jurnalgaya dari Antara, Jumat 23 Oktober 2020.

Baca Juga: ShopeePay Perkuat Keamanan Akun Pengguna dengan Rekognisi Wajah dan Sidik Jari

Melalui promo ini pihak Halodoc berharap masyarakat bisa semakin terdorong melakukan konsultasi online dengan tenaga kesehatan profesional kala merasakan gejala suatu penyakit, sehingga kunjungan ke rumah sakit bisa dilakukan saat benar-benar dibutuhkan.

"Dengan demikian, para tenaga kesehatan dapat berfokus untuk menangani pasien yang membutuhkan konsultasi atau tindakan lebih lanjut maupun pasien yang terinfeksi COVID-19," ujar Dionisius.

Untuk memanfaatkan promo layanan ini, Anda bisa memilih "Chat dengan Dokter" pada aplikasi, lalu pada bagian bawah Chat Instan pilihlah Chat dengan dokter yang saat itu tersedia atau pilih "Selebihnya" untuk menemukan dokter berdasarkan spesialisasinya.

Baca Juga: Irene Red Velvet Dihujat, Semakin Banyak Staf dan Penari Pasang Badan, Apa Kata Mereka?

Gunakan fitur "Ingatkan Saya" jika dokter yang diinginkan hanya membuat waktu konsultasi di jam lain pada hari yang sama.

Halaman:

Editor: Firmansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x